Bukan ke Inter Milan, Hector Bellerin Bakal Gabung Raksasa Spanyol Ini
Serafin Unus Pasi | 11 April 2020 12:00
Bola.net - Spekulasi mengenai masa depan Hector Bellerin memasuki babak baru. Bek Arsenal itu diberitakan akan menolak tawaran Inter Milan untuk bergabung dengan Atletico Madrid.
Bellerin merupakan salah satu pemain terbaik yang dimiliki Arsenal. Bek asal Spanyol itu selalu menjadi andalan di sisi kanan pertahanan The Gunners.
Berkat penampilan apiknya, ia dirumorkan tengah diincar oleh Inter Milan. Antonio Conte dirumorkan ingin menjadikannya bek kanan baru Inter musim depan.
Daily Star mengklaim bahwa Bellerin tidak akan pindah ke Inter Milan. Ia diberitakan akan pindah ke Atletico Madrid musim depan.
Simak situasi Bellerin selengkapnya di bawah ini.
Pesaing Trippier
Menurut laporan tersebut, Atletico Madrid tertarik untuk mendatangkan Bellerin sebagai pesaing Kieran Trippier.
Trippier yang direkrut dari Tottenham kini menjadi bek kanan utama Atletico Madrid. Namun performanya cenderung masih kurang stabil di skuat Los Rojiblancos.
Itulah mengapa Simeone tertarik untuk mendatangkan Bellerin di mana ia dihadirkan untuk menjadi pesaing sang bek.
Tertarik Pindah
Menurut laporan tersebut, Bellerin tertarik untuk pindah ke Atletico Madrid di musim depan.
Ia dikabarkan sudah rindu Spanyol. Pasalnya ia sudah meninggalkan tanah kelahirannya itu sejak tujuh tahun yang lalu.
Untuk itu Bellerin akan mempertimbangkan dengan serius tawaran yang masuk dari Atletico tersebut.
Harga Mahal
Atletico Madrid harus siap bayar mahal untuk mengamankan jasa Bellerin.
Sang bek masih memiliki kontrak tiga tahun di Arsenal dan ia dibanderol di kisaran 40 juta Euro.
(Daily Star)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mengintip Arsenal 'The Invincibles' yang Serius tapi Santai dari Balik Layar
Liga Inggris 10 April 2020, 18:06 -
Pindah ke Arsenal atau Klub Lain, Pokoknya Terserah Coutinho Saja
Liga Inggris 10 April 2020, 17:30 -
Diincar MU dan Arsenal, Corentin Tolisso Beri Kode Tertarik
Bundesliga 10 April 2020, 15:20 -
Arsenal Sudah Punya Rencana Transfer, Tinggal Tunggu Musim Covid-19 Usai
Liga Inggris 10 April 2020, 01:41
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39