Bukan Kamara atau Haidara, Ruben Neves yang Bakal Gabung MU?
Serafin Unus Pasi | 28 Januari 2022 21:57
Bola.net - Spekulasi baru beredar mengenai siapa gelandang yang akan bergabung dengan Manchester United di musim dingin ini. Gelandang Wolverhampton, Ruben Neves dikabarkan bakal pindah ke Old Trafford.
Sepanjang bursa transfer musim dingin ini, MU fokus untuk memperkuat satu sektor di tim mereka. Ralf Rangnick ingin ada gelandang bertahan baru yang bergabung bersama Setan Merah.
Sejauh ini ada dua nama yang dikaitkan dengan MU. Gelandang RB Leipzig, Amadou Haidara dan gelandang Marseille Boubacar Kamara disebut-sebut jadi buruan utama MU di musim dingin ini.
The Sun melaporkan bahwa bukan dua pemain itu yang akan pindah ke Old Trafford di bursa transfer kali ini. Ruben Neves diklaim akan jadi sosok yang bergabung dengan MU.
Simak situasi transfer Neves di bawah ini.
Pemain Teruji
Laporan itu mengklaim bahwa MU sangat serius ingin mendatangkan Neves. Mereka sudah mengamati sang gelandang sejak beberapa musim terakhir.
Ini disebabkan sang gelandang menunjukkan performa yang ciamik di Wolverhampton. Ia berhasil membuat Wolverhampton menjadi tim kuda hitam di EPL.
Itulah mengapa MU sangat tertarik untuk memboyongnya ke Old Trafford agar performa mereka jadi lebih maksimal.
Sedang Negosiasi
Menurut laporan tersebut, MU saat ini sedang menggelar negosiasi dengan Wolverhampton. Mereka ingin segera menuntaskan transfer sang gelandang.
Wolverhampton dilaporkan siap berpisah dengan sang gelandang. Namun mereka meminta bayaran sekitar 45 juta pounds.
MU dilaporkan masih menego harga itu agar mereka bisa mengamankan jasa sang gelandang dengan harga yang lebih murah.
Pesaing
MU bukan satu-satunya peminat Neves di sisa bursa transfer ini. Ada klub EPL lain yang mendambakan sang pemain.
Klub itu adalah Arsenal. The Gunners juga dilaporkan ingin merekrut sang pemain dalam waktu dekat ini.
Klasemen Premier League
(The Sun)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Tunda Perekrutan Boubacar Kamara
Liga Inggris 27 Januari 2022, 21:00 -
Maaf MU, Tidak Ada Diskon untuk Declan Rice!
Liga Inggris 27 Januari 2022, 20:40 -
Harry Maguire: Phil Jones Bakal Jadi Pemain Penting untuk MU!
Liga Inggris 27 Januari 2022, 20:20 -
Cari Gelandang Baru, Manchester United Rekrut Mantan Rekan Setim Bruno Fernandes?
Liga Inggris 27 Januari 2022, 20:00 -
Kieran Trippier Akui Sempat Nyaris Gabung Manchester United
Liga Inggris 27 Januari 2022, 19:40
LATEST UPDATE
-
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49 -
MU Ingin Boyong Gelandang Timnas Jerman Jebolan Man City
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:40 -
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40