Bukan Barcelona, Sergio Aguero Lebih Condong Gabung Chelsea?
Serafin Unus Pasi | 15 April 2021 16:40
Bola.net - Sebuah informasi beredar mengenai masa depan Sergio Aguero. Sang striker dilaporkan kini lebih condong bergabung dengan Chelsea di musim panas nanti.
Aguero saat ini tengah mencari klub baru. Setelah ia memutuskan tidak memperpanjang kontraknya di Manchester City yang habis pada musim panas nanti.
Sejak pengumuman itu keluar, Aguero digosipkan akan pindah ke Spanyol. Ia disebut bakal bergabung dengan Lionel Messi untuk memperkuat Barcelona.
Mundo Deportivo mengklaim Barcelona bukan klub terdepan untuk mendapatkan jasa Aguero. Sang striker diyakini lebih dekat untuk bergabung dengan Chelsea.
Mengapa Aguero lebih berpotensi gabung Chelsea? Simak informasinya di bawah ini.
Masih Ingin di Inggris
Laporan itu mengklaim bahwa Aguero untuk saat ini masih ingin melanjutkan karirnya di Inggris.
Sang striker masih tertantang bermain di kasta tertinggi sepakbola Inggris itu. Terutama ia ingin memecahkan rekor gol di EPL.
Itulah mengapa Chelsea dinilai jadi opsi terbaik untuk Aguero musim depan.
Masih Ada Harapan
Meski lebih condong pindah ke Chelsea, Barcelona masih memiliki harapan untuk merekrut Aguero.
Sang striker kabarnya juga berminat memperkuat Barcelona. Karena ia mendapatkan kesempatan untuk bermain bersama sang kompariot, Messi.
Namun Aguero kabarnya akan menentukan klub barunya berdasarkan berapa banyak jam bermain yang diberikan kepadanya oleh masing-masing klub.
Minta Gaji Besar
Selain jam bermain, Aguero juga punya satu tuntutan.
Sang striker kabarnya juga meminta gaji yang besar jika pindah ke Chelsea atau Barcelona.
(Mundo Deportivo)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Saingi Chelsea, Manchester United Juga Kejar Andrea Belotti
Liga Inggris 14 April 2021, 21:20 -
Thiago Silva Siap Perpanjang Kontrak di Chelsea
Liga Inggris 14 April 2021, 18:40 -
Chelsea Lolos ke Semi Final, Mason Mount: Ini Berkat Tuchel!
Liga Champions 14 April 2021, 17:01 -
Saingi Chelsea, Barcelona Kebut Transfer Sergio Aguero
Liga Spanyol 14 April 2021, 16:40
LATEST UPDATE
-
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52 -
Man of the Match Denmark vs Portugal: Diogo Costa
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:41 -
Man of the Match Kroasia vs Prancis: Ivan Perisic
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:32 -
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40