Brentford Bakal Jual Ivan Toney di Musim Panas, Berapa Harganya?
Aga Deta | 8 Februari 2024 14:21
Bola.net - Pelatih Brentford Thomas Frank mengatakan kalau pihaknya akan menjual Ivan Toney pada musim panas nanti. Namun, mereka akan berusaha menjual sang striker dengan harga yang cukup mahal.
Toney baru saja menjalani hukuman larangan bermain. Dia diskors selama delapan bulan karena melanggar peraturan taruhan.
Meski harus menepi cukup lama dari lapangan hijau, Toney tidak kehilangan ketajamannya. Dia sudah mencetak dua gol dari dua laga di Premier League musim ini.
Tidak mengherankan kalau Toney diminati sejumlah klub papan atas Premier League. Klub-klub seperti Arsenal, Chelsea dan Manchester United kabarnya ingin memakai jasa pemain berusia 27 tahun tersebut.
Toney Bakal Dijual
Kini manajer Brentford menyampaikan kabar gembira kepada para peminat Ivan Toney. Thomas Frank mengatakan kalau sang pemain bakal dijual pada bursa transfer musim panas mendatang.
“Sangat jelas bahwa Ivan Toney kemungkinan besar akan dijual pada musim panas,” kata Frank kepada media Denmark Tipsbladet.
Dijual Mahal
Kontrak Toney bersama Brentford akan tersisa satu tahun lagi pada musim panas. Meski begitu, The Bees akan mencoba menjual Toney dengan harga semahal mungkin.
“Menjual pemain terbaik Anda bisa jadi mahal, tapi di sisi lain, saya juga tahu bahwa pada musim panas, kontraknya hanya tersisa satu tahun bersama kami," lanjutnya.
“Kami juga tahu betapa berharganya dia. Saya rasa tidak banyak striker di dunia yang lebih baik darinya saat ini."
Sumber: Metro
Jadwal Pekan ke-24 Premier League 2023/2024
Sabtu, 10 Februari 2024
19:30 WIB - Manchester City vs Everton
22:00 WIB - Fulham vs Bournemouth
22:00 WIB - Liverpool vs Burnley
22:00 WIB - Luton Town vs Sheffield United
22:00 WIB - Tottenham vs Brighton
22:00 WIB - Wolverhampton vs Brentford
Minggu, 11 Februari 2024
00:30 WIB - Nottingham Forest vs Newcastle
21:00 WIB - West Ham vs Arsenal
23:30 WIB - Aston Villa vs Manchester United
Selasa, 13 Februari 2024
03:00 WIB - Crystal Palace vs Chelsea
Klasemen Premier League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Mantapkan Hati untuk Berpisah dengan Sofyan Amrabat
Liga Inggris 7 Februari 2024, 23:23 -
Digosipkan Pindah ke Turki, Christian Eriksen: Gak Dulu!
Liga Inggris 7 Februari 2024, 23:16 -
Menghitung Hari Sebelum Mason Mount Comeback
Liga Inggris 7 Februari 2024, 22:56 -
Rashford 'Keluar Jalur' di MU, Ini yang Harus Dilakukan Ten Hag
Liga Inggris 7 Februari 2024, 21:58 -
Bintang Juventus ini Jadi Prioritas Transfer Manchester United di Musim Panas 2024
Liga Inggris 7 Februari 2024, 19:25
LATEST UPDATE
-
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40