Brendan Rodgers Tolak Gantikan Van Gaal di MU

Editor Bolanet | 27 Januari 2016 19:20
Brendan Rodgers Tolak Gantikan Van Gaal di MU
Brendan Rodgers (c) AFP
- Brendan Rodgers mengakui tak akan mengizinkan dirinya untuk menukangi Manchester United. Hal itu karena dirinya merupakan mantan pelatih


Rodgers meninggalkan bangku pelatih The Reds sejak bulan Oktober lalu dan digantikan oleh Jurgen Klopp. Selama dirinya tak terikat kontrak dengan klub lain, pelatih 43 tahun tersebut punya kesempatan untuk datang ke Old Trafford menggantikan Louis van Gaal yang saat ini tengah dalam tekan.


Namun menanggapi hal tersebut, Rodgers sendiri mengatakan tak akan mengambilnya.


Ketika Anda telah melatih Liverpool, Anda harus sadar bahwa kesempatan melatih Manchester United sudah hilang, ujar Rodgers pada Talk SPORT.


Alih-alih untuk menggantikan Van Gaal, Rodgers justru mendukung pelatih asal Belanda tersebut melanjutkan pekerjaannya di MU. Ia percaya Van Gaal bisa membangkitkan MU yang saat ini masih berada di peringkat lima klasemen Premier League. [initial]

 (tsp/shd)