Bos Atletico Persilahkan Torres dan Carrasco ke Tiongkok
Rero Rivaldi | 23 Februari 2018 07:00
Bola.net - - Diego Simeone sepertinya sudah siap jika Fernando Torres dan Yannick Carraso meninggalkan Atletico Madrid dan pindah ke Tiongkok.
Klub Liga Super Tiongkok, Dalian Yifang, belum lama ini dikaitkan dengan dua pemain Atleti, menjelang dimulainya musim baru pada Maret mendatang.
Simeone sudah mengindikasikan bahwa Torres, ikon Atletico, tidak akan mendapat kontrak baru, dan kesepakatan yang mengikatnya akan habis di akhir musim.
Carrasco sendiri tak masuk dalam susunan pemain utama musim ini dan hanya delapan kali menjadi starter.
Jika memang ada konfirmasi, maka itu adalah transfer yang penting. Dia adalah pemain yang punya masa depan cerah dan juga bagus di masa kini, tutur Simeone soal Carrasco, menurut FFT.
Itu adalah keputusan yang dibuat oleh sang pemain. Hal tersebut akan berarti kesempatan terbuka untuk Gaitan. Dia adalah pemain yang sangat kami percaya. Semoga Nico bisa berkembang dan memberikan kami kesempatan penting.
Terkait masa depan Torres, Simeone menambahkan: Yang paling menarik perhatian kami adalah kemenangan untuk tim. Kami ingin yang terbaik untuk klub, tak lebih dari itu.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Soal Bale, Arbeloa Sarankan Madrid Untuk Tidak Menjualnya
Liga Spanyol 22 Februari 2018, 23:46 -
Absen Cetak Gol, Zidane Kirim Dukungan ke Benzema
Liga Spanyol 22 Februari 2018, 21:34 -
Bubuhkan Tanda Tangan, Sergi Roberto Resmi Perpanjang Kontrak di Barca
Liga Spanyol 22 Februari 2018, 19:55 -
Gol Casemiro Dinilai Mengandung Sihir dan Tiki-taka
Liga Spanyol 22 Februari 2018, 18:32 -
Soal Penalti, Ramos Tak Ingin Jadi Pesaing Ronaldo
Liga Spanyol 22 Februari 2018, 18:09
LATEST UPDATE
-
Dipermak Australia, Patrick Kluivert: Andai Penalti Kevin Diks Masuk....
Tim Nasional 20 Maret 2025, 21:31 -
Digeprek Australia, Patrick Kluivert Minta Timnas Indonesia Move On
Tim Nasional 20 Maret 2025, 21:22
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40