Bilic: Mourinho Buktikan Tak Ada Seorang pun Aman

Editor Bolanet | 20 Desember 2015 01:20
Bilic: Mourinho Buktikan Tak Ada Seorang pun Aman
Slaven Bilic (c) AFP
- Bos West Ham, Slaven Bilic, mengatakan bahwa pemecatan Jose Mourinho merupakan bukti bahwa tidak ada manajer yang aman di Premier League.


Mourinho belum lama ini resmi dipecat Chelsea, usai ia gagal memberikan banyak positif pada klub, yang kini terpuruk di peringkat 16 klasemen.


Bilic mengatakan pada reporter: Sayangnya, ini membuktikan bahwa dalam situasi tersebut klub akan cenderung memecat manajer ketimbang memberikan dukungan pada mereka. 10 tahun silam, Premier League sedikit berbeda. Anda menertawakan orang Italia ketika mereka memecat manajer terlalu sering.


Sekarang, saya bicara dengan Mark Hughes usai pertandingan pekan lalu dan ia mengatakan pada saya, usai Arsene Wenger, ia-lah yang paling lama menangani sebuah tim. Dan ia baru di klubnya selama dua setengah tahun.


Dengan apa yang terjadi pada Mourinho, ini membuktikan bahwa tak seorang pun aman. [initial]


 (sm/rer)