Bila Harry Maguire Datang, Bagaimana Tampang Kombinasi Bek Manchester United?
Richard Andreas | 23 Juli 2019 10:40
Bola.net - Manchester United disebut bakal segera menuntaskan pembelian bek tengah Leicester City, Harry Maguire. Negosiasi untuk Maguire sudah memasuki babak krusial, dan kabarnya bakal tuntas pekan ini.
Artinya, Maguire bakal jadi pembelian ketiga MU musim ini, juga pembelian yang menyelesaikan masalah MU. Sudah begitu lama Setan Merah kehilangan sosok bek tengah yang bisa diandalkan.
Maguire diyakini bakal langsung merebut tempat di tim inti. Jelas, MU tidak mau membayar 80 juta poundsterling untuk pemain yang hanya akan menghangatkan bangku cadangan.
Kehadiran Maguire jelas jadi kabar baik untuk Ole Gunnar Solskjaer. Musim lalu, Solskjaer terus mengganti pasangan bek tengah MU di antara Victor Lindelof, Chris Smalling, Phil Jones, dan Eric Bailly.
Di antara nama-nama itu, hanya Victor Lindelof yang dianggap paling konsisten. Artinya, menurut Metro, Maguire bakal dipasangkan dengan Lindelof untuk membentuk kombinasi bek tengah yang tangguh.
Keputusan ini ada di tangan Solskjaer. Pelatih asal Norwegia itu menginginkan bek tengah yang berani membawa bola, dan dia bisa mendapatkan itu pada kemampuan Lindelof dan Maguire.
Artinya, Solskjaer bakal memainkan permainan cepat sejak lini pertahanan Manchester United. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Dua Bek Sayap
Kombinasi bek tengah sudah hampir pasti, Lindelof dan Maguire dapat diandalkan. Artinya, Solskjaer perlu menentukan dua bek sayap MU.
Aaron Wan-Bissaka jelas bakal mengisi pos bek kanan, dan Luke Shaw di pos bek kiri. Kombinasi ini bakal sempurna bagi permainan MU, Wan-Bissaka cenderung defensif dan bisa membantu dua bek tengah mereka.
Kedua bek sayap ini juga bakal ditugaskan naik menyerang. Sebab itu, Solskjaer menginginkan bek tengah seperti Maguire yang berani menguasai bola dan mengirimkan umpan-umpan panjang.
Akhirnya, masalah pertahanan MU mulai menemui titik terang.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bukan MU, Antoine Griezmann Akui Klub Favoritnya Adalah Liverpool
Liga Spanyol 22 Juli 2019, 21:37 -
Juan Mata Ingin Kiper Terbaik Dunia ini Terus Bertahan di MU
Liga Inggris 22 Juli 2019, 18:36 -
Juan Mata: MU Punya Lebih Banyak Trofi dari Klub Inggris Lainnya!
Liga Inggris 22 Juli 2019, 15:30 -
Inter Tawarkan Perisic Plus Uang Tunai untuk Romelu Lukaku, MU Tertarik?
Liga Inggris 22 Juli 2019, 15:00 -
David de Gea Terima Kontrak Enam Tahun dari Manchester United
Liga Inggris 22 Juli 2019, 14:45
LATEST UPDATE
-
Alasan Thomas Tuchel Tak Panggil Maguire: Cedera dan Masalah Ritme
Piala Dunia 26 Maret 2025, 09:15 -
Allegri Tutup Pintu ke Milan, Juventus Bajak Conte dari Napoli?
Liga Italia 26 Maret 2025, 08:56 -
Link Live Streaming Pertandingan Daejeon Red Sparks di Korean V-League 2024/2025
Voli 26 Maret 2025, 08:47 -
Bertahan di Barcelona, Negosiasi Kontrak Frenkie de Jong Dimulai
Liga Spanyol 26 Maret 2025, 08:45 -
Jadwal Lengkap Babak Final Four PLN Mobile Proliga 2025, 17 April-4 Mei 2025
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Daftar Tim Voli yang Lolos ke Babak Final Four PLN Mobile Proliga 2025
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Jadwal Lengkap PLN Mobile Proliga 2025 Hari Ini
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Link Live Streaming PLN Mobile Proliga 2025 di MOJI dan Vidio
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Jadwal Lengkap PLN Mobile Proliga 2025, 3 Januari-11 Mei 2025
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Jadwal Siaran Langsung WorldSBK Portugal 2025 di Vidio, 28-30 Maret 2025
Otomotif 26 Maret 2025, 08:42 -
Jadwal Siaran Langsung MotoGP Austin 2025 di Vidio, 28-31 Maret 2025
Otomotif 26 Maret 2025, 08:42 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 26 Maret 2025, 08:42 -
Link Live Streaming WorldSBK 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Favoritmu!
Otomotif 26 Maret 2025, 08:42
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10