Big Sam: Penyelamat MU Bukan Blind, Tapi De Gea

Editor Bolanet | 9 Februari 2015 17:11
Big Sam: Penyelamat MU Bukan Blind, Tapi De Gea
Sam Allardyce (c) AFP
- Manajer West Ham, Sam Allardyce memberikan pendapat mengenai hasil imbang yang didapatkan timnya saat menjamu Manchester United semalam (08/02). Bertanding di Boleyn Ground, The Hammers hampir meraih kemenangan 1-0 jika saja Daley Blind tak mencetak gol penyeimbang di injury time.

Meski demikian, Big Sam secara terbuka menyebut bahwa hasil imbang yang didapatkan United bukan karena gol yang dicetak Blind, melainkan karena performa cemerlang kiper David De Gea. Seandainya pemuda Spanyol ini tak tampil gemilang sepanjang laga, bukan mustahil West Ham sudah mencetak lebih banyak gol ke gawang tim tau.

MU memiliki kiper seharga 20 juta Pounds yang membuat mereka tetap berada di pertandingan, De Gea lebih bertanggung jawab atas hasil imbang ini ketimbang Blind yang mencetak gol telat. De Gea melakukan begitu banyak penyelamatan penting di saat yang dibutuhkan, puji Allardyce seperti dilansir situs resmi klub.

Dia menjaga skor tetap 1-0, sampai akhirnya Blind berhasil mencetak gol penyeimbang. Tim kami secara keseluruhan sudah tampil bagus, saya tak bisa meminta yang lebih baik lagi. Sungguh mengecewakan kami gagal membungkus kemenangan.[initial]

  (whu/mri)