Bersinar di Pra Musim, Manchester United Putuskan Jual Wonderkid Ini?
Serafin Unus Pasi | 21 Agustus 2023 19:15
Bola.net - Ada kabar mengejutkan datang dari Manchester United. Setan Merah dilaporkan ingin menjual Noam Emeran di sisa bursa transfer kali ini.
Emeran merupakan salah satu pemain muda berbakat yang dimiliki Manchester United. Ia mulai mencuri perhatian para penggemar Setan Merah di sesi pra musim MU tahun 2023 ini.
Pasalnya ia berhasil mencetak gol ke gawang Leeds United di pra musim kali ini. Sehingga banyak yang menilai sang winger bakal menembus tim utama MU di masa depan.
Dilansir Manchester Evening News, Manchester United punya rencana lain pada Emeran. Mereka dikabarkan akan menjual sang winger di musim panas ini.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Demi Kebaikan Sang Pemain
Menurut laporan tersebut, Manchester United memutuskan menjual sang winger demi kebaikannya sendiri.
MU menilai sang winger bakal kesulitan bersaing di tim utama MU. Pasalnya stok winger Manchester United saat ini cukup berlimpah sehingga sulit bagi Emeran untuk bersaing di sana.
Alhasil ketimbang bakatnya tidak berkembang, MU memilih untuk melepaskan sang winger ke klub lain di musim panas ini agar ia bisa mencapai potensi terbaiknya.
Pindah ke Belanda
Menurut laporan yang sama, Manchester United sudah bersepakat dengan salah satu klub Eredivisie untuk transfer Emeran.
Mereka dikabarkan sudah bersepakat untuk menjual sang winger ke FC Groningen. Namun laporan itu tidak membeberkan detail kesepakatan tersebut.
Namun mereka menyebut proses ini sudah hampir selesai dan Emeran segera cabut dari Old Trafford dalam waktu dekat ini.
Bukan yang Pertama
Emeran bukan talenta muda pertama yang dilepas Manchester United di musim panas ini.
Sebelumnya Setan Merah juga menjual gelandang muda berbakat mereka, Zidane Iqbal ke klub Belanda, FC Utrecht.
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United, Setan Merah yang Tak Berdaya di Ibu Kota
Liga Inggris 20 Agustus 2023, 12:16 -
Erik Ten Hag Sebut Manchester United Harusnya Dapat Penalti
Liga Inggris 20 Agustus 2023, 08:06 -
Kalah dari Spurs, Erik Ten Hag Sesali Kegagalan Manchester United Cetak Gol
Liga Inggris 20 Agustus 2023, 07:38
LATEST UPDATE
-
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00 -
Sebut Inggris Bermain karena Takut Gagal, Thomas Tuchel Dituding Naif!
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:45 -
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Arsenal Bersiap Jual Tujuh Pemain untuk Perkuat Tim di Musim Depan
Liga Inggris 23 Maret 2025, 05:15 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39