Bernardo Puji Kualitas Skuat Liverpool
Ari Prayoga | 2 Januari 2019 07:46
Bola.net - - Gelandang Manchester City, Bernardo Silva tak sungkan untuk memuji kualitas yang dimiliki skuat Liverpool musim ini. Bernardo menyebut The Reds memiliki skuat yang lengkap.
Liverpool memang tampil memikat pada musim ini. Sejauh ini pasukan Jurgen Klopp belum terkalahkan sama sekali di liga dan kokoh bertengger di puncak klasemen.
Pembenahan di lini belakang dan sektor penjaga gawang rupanya benar-benar membuat kualitas pertahanan Liverpool meningkat drastis, terbukti dari angka kebobolan mereka yang sampai saat ini hanya berjumlah delapan gol di liga.
Pujian Bernardo
Tengah pekan ini Manchester City akan menguji kekuatan Liverpool ketika kedua tim bertemu di Etihad Stadium. Terlepas dari pujian yang ia lontarkan, Bernardo akan tetap berusaha untuk meraih poin penuh.
"Mereka mencatatkan banyak clean sheet. Pertahanan mereka luar biasa. Trio lini depan, semua orang tahu betapa bagusnya mereka," ujar Bernardo seperti dikutip Goal International.
"Mereka bekerja keras. Gelandang mereka bekerja keras, mereka banyak melakukan tekanan. Kami mengenal mereka, mereka mengenal kami, musim ini mereka tampil sangat bagus di Premier League dan di Liga Champions jadi ini adalah duel dua tim yang sangat bagus, dan kami akan coba memenangkannya," tegas Bernardo.
Persaingan Papan Atas
City saat ini tengah menempati peringkat ketiga di klasemen Premier League, tertinggal tujuh poin dari Liverpool. City pun harus menang jika tak mau peluang juara mereka kandas lebih cepat.
Di atas City masih ada Tottenham Hotspur yang berhasil mengalahkan tuan rumah Cardiff City tiga gol tanpa balas pada diri hari tadi.
Tiga tim teratas inilah yang kemungkinan besar bakal bersaing ketat memperebutkan gelar hingga akhir musim nanti, dengan ancaman juga bakal dihadirkan tim-tim seperti Chelsea, Arsenal, hingga Manchester United.
Video Menarik
Pertandingan di A-League Australia sempat terhenti karena tiang gawang yang rusak.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Aguero Siap Jadi Batu Sandungan Liverpool
Liga Inggris 1 Januari 2019, 21:00 -
Bertamu ke Markas City, Liverpool Bakal Menang 3-1
Liga Inggris 1 Januari 2019, 15:57 -
Mental Pemain Man City Diklaim Sedang Terguncang
Liga Inggris 1 Januari 2019, 15:29 -
Liverpool Kembali Diminta Lupakan Liga Champions
Liga Champions 1 Januari 2019, 14:57 -
Lagi, City Disebut Bakal Tamat Jika Tak Bisa Kalahkan Liverpool
Liga Inggris 1 Januari 2019, 14:36
LATEST UPDATE
-
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48 -
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39