Beli Rumah Baru, Jack Grealish Merapat ke MU?
Gia Yuda Pradana | 28 Juni 2020 10:34
Bola.net - Spekulasi seputar transfer Jack Grealish ke Manchester United (MU) kembali memanas. Terkini, kapten Aston Villa itu dikabarkan semakin merapat ke MU.
Menurut Daily and Sunday Express, Grealish sudah menemukan rumah baru untuk dibeli di wilayah Inggris Barat Laut (North West England). Wilayah ini meliputi Cheshire, Cumbria, Greater Manchester, Lancashire, dan Merseyside.
Menurut media Inggris itu, Grealish sudah memberi tahu beberapa teman dekatnya bahwa dia akan membeli rumah di North West England.
Hal ini pun dikaitkan dengan isu transfernya ke MU musim panas nanti.
80 Juta
MU sudah cukup lama memantau gelandang 24 tahun Inggris tersebut. Manajer MU, Ole Gunnar Solskjaer, disebut-sebut menjadikannya salah satu incaran utama.
Solskjaer kabarnya ingin memasangnya bersama Bruno Fernandes di lini tengah MU.
Grealish sendiri tampil impresif musim ini, sudah mengemas tujuh gol dan enam assist dalam 30 penampilan di Premier League.
Terlepas dari sukses atau tidaknya Villa bertahan di Premier League, Grealish diyakini akan hengkang musim panas nanti. Namun, Villa kabarnya takkan mau mendengarkan tawaran di bawah £80 juta.
Sumber: Daily and Sunday Express
Baca juga artikel-artikel lainnya:
- Hasil Pertandingan Norwich City vs Manchester United: Skor 1-2
- Man of the Match Norwich City vs Manchester United: Harry Maguire
- Statistik Laga Norwich vs Manchester United: Catatan Apik dari Odion Ighalo
- Mengapa Manchester United Kesulitan Hadapi Norwich? Begini Penjelasan Solskjaer
- Ditanya Soal Jadon Sancho, Ole Gunnar Solskjaer Cuma Bisa Menghindar
- Senangnya Ole Gunnar Solskjaer Memiliki Odion Ighalo di Manchester United
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jack Grealish Dinilai Bisa Bantu MU Jadi Juara EPL
Liga Inggris 27 Juni 2020, 23:40 -
Terungkap, James Rodriguez Ternyata Sempat Tertarik Pindah ke MU
Liga Inggris 27 Juni 2020, 23:00 -
Mau Jadi Juara, MU Diminta Tidak Gengsi Tiru Strategi Transfer Liverpool
Liga Inggris 27 Juni 2020, 22:40 -
Michael Carrick Dukung Duet Paul Pogba x Bruno Fernandes Bersinar di MU
Liga Inggris 27 Juni 2020, 22:20
LATEST UPDATE
-
Reaksi Bijak Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Dipermak Australia 1-5
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:18 -
Vinicius, Raphinha, Rodrygo: Perburuan Bintang Baru Brasil Pasca Neymar
Amerika Latin 21 Maret 2025, 06:34 -
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40