Bek Muda Chelsea Ini Akui Belajar Bahasa Spanyol
Afdholud Dzikry | 4 Mei 2017 12:05
Bola.net - - Bek muda Chelsea, Nathan Ake mengungkapkan bahwa dirinya bisa berbicara dengan beberapa bahasa. Diakui juga, dia tengah belajar bahasa Spanyol bersama sang pacar.
Nathan Ake digadang-gadang menjadi bek masa depan Chelsea. Performa gemilang yang dia tunjukkan di paruh pertama musim ini bersama Bournemouth membuat The Blues tertarik untuk memanggilnya lebih cepat.
Beberapa waktu lalu, Ake sendiri mengaku senang bisa kembali ke Stamford Bridge, namun dia juga sadar bahwa kesempatan yang dia dapatkan masih akan sangat minim.
Dan baru-baru ini, Ake berbicara di situs resmi klub mengenai beberapa bahasa yang dia gunakan. Mulai dari bahasa Belanda, Prancis hingga kini tengah belajar bahasa Spanyol. Tentu saja hal itu membuat banyak spekulasi bahwa Ake tak menutup kemungkinan pindah ke Spanyol suatu hari nanti.
Saya bicara bahasa Belanda, Inggris dan sedikit bahasa Prancis, di mana keluaga saya berbicara bahasa itu, ungkapnya.
Saat saya muda kami sering bepergian ke Prancis, dan saudara saya sering meminta kami berbicara bahasa sana. Saya takut untuk bicara. Sekarang saya mengerti, dan saya bisa berbicara sedikit, tapi tak lancar, tambahnya.
Saya dan pacar saya saat ini belajar bahasa Spanyol, jadi saya hanya mencoba untuk mempelajari dasarnya, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mourinho Inginkan Reuni Bersama Fabregas
Liga Inggris 3 Mei 2017, 19:23 -
Liverpool Juga Ikut Minati Fabregas
Liga Inggris 3 Mei 2017, 18:26 -
MU Mulai Rayu Roma Demi Nainggolan
Liga Inggris 3 Mei 2017, 17:30 -
'Beda Chelsea dan Liverpool? Lihat Bangku Cadangan Mereka'
Liga Inggris 3 Mei 2017, 15:45
LATEST UPDATE
-
Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Bahrain dari HP Kamu!
Tim Nasional 25 Maret 2025, 18:01 -
Anak Pelatih Timnas Indonesia Masuk Radar Manchester United
Liga Inggris 25 Maret 2025, 17:51 -
Bersama Miliano Jonathans, Timnas Indonesia Bakal Punya Arjen Robben!
Tim Nasional 25 Maret 2025, 17:05 -
Depok, dari Sana Mengalir Darah Indonesia di Tubuh Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 16:39 -
Bolivia vs Uruguay: Adu Strategi dan Ketahanan di Ketinggian El Alto
Amerika Latin 25 Maret 2025, 15:56 -
Pengakuan Patrick Kluivert Tentang Kabar Naturalisasi Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 15:48
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10