Bawa-bawa Messi, Pochettino Kecam Komentar Guardiola
Ari Prayoga | 14 Oktober 2017 02:21
Bola.net - - Manajer Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino mengecam komentar bos Manchester City, Josep Guardiola terkait 'tim Harry Kane'.
Usai timnya sukses mengalahkan Chelsea di Stamford Bridge sebelum jeda internasional, Pep mengeluarkan komentar kontroversial dengan menyatakan bahwa Spurs adalah 'tim Harry Kane'.
Komentar ini didasarkan pada fakta bahwa rentetan hasil positif The Lilywhites diraih berkat tajamnya Kane yang mencetak enam gol dalam empat laga Premier League September lalu.
Pochettino pun merasa tak terima dengan komentar Pep dan menyebut ia tak pernah mengatakan tim Barcelona ketika dibesut Pep adalah 'tim Lionel Messi'.
Saya tahu Pep, ketika ia bahagia setelah menang ia kesulitan untuk menjaga posisinya dan menjadi pria sejati. Komentarnya kurang sopan. Ketika ia masih di Barca saya tak pernah berkata 'tim Messi', ujar Pochettino seperti dikutip Soccerway.
Saya pikir itu adalah komentar menyedihkan karena para pemain menertawakannya. Jika Anda seorang manajer Anda harus menunjukkan respek, bukan?, lanjutnya.
Itu menyedihkan dan tidak dibenarkan di sepakbola. Hari ini kita ingin menunjukkan respek, fair play dan semuanya, tegasnya.
Tottenham yang kini duduk di peringkat tiga klasemen bakal menjamu tim papan bawah, Bournemouth, Sabtu malam nanti.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Guardiola: Sanchez? Masalah Kami Cedera Mendy
Liga Inggris 13 Oktober 2017, 22:08 -
Aguero Bisa Tampil Lawan Stoke City
Liga Inggris 13 Oktober 2017, 21:01 -
Aguero Tak Terlalu Yakin dengan Kondisinya
Liga Inggris 13 Oktober 2017, 14:30 -
Messi Tergoda Pindah ke Manchester City
Liga Inggris 13 Oktober 2017, 12:45 -
Pasca Kecelakaan, Aguero Sudah Berlatih Penuh di City
Liga Inggris 13 Oktober 2017, 12:10
LATEST UPDATE
-
Chelsea Harus Bayar Rp100 Miliar Jika Batalkan Transfer Jadon Sancho
Liga Inggris 24 Maret 2025, 17:41 -
Gaji Igor Tudor di Juventus Terungkap
Liga Italia 24 Maret 2025, 17:12 -
Prediksi Timnas Indonesia vs Bahrain 25 Maret 2025
Tim Nasional 24 Maret 2025, 16:51 -
Semangat Membara Joey Pelupessy: Demi Garuda, juga Demi Keluarga!
Tim Nasional 24 Maret 2025, 16:27 -
Jadwal Pertandingan Pekan 23 NBA 2024/2025 di Vidio
Basket 24 Maret 2025, 16:20 -
Jadwal Siaran Langsung WorldSBK Portugal 2025 di Vidio, 28-30 Maret 2025
Otomotif 24 Maret 2025, 16:07 -
Prediksi Venezuela vs Peru 26 Maret 2025
Amerika Latin 24 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Kolombia vs Paraguay 26 Maret 2025
Amerika Latin 24 Maret 2025, 15:58
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23