Baru Sebentar, Varane Sudah Nyaman Main Bareng Harry Maguire
Serafin Unus Pasi | 30 Agustus 2021 18:00
Bola.net - Raphael Varane mengungkapkan perasaannya usai dipasangkan dengan Harry Maguire. Ia menilai kapten Manchester United itu adalah tandem yang bagus di lini pertahanan.
Varane yang didatangkan MU di musim panas ini akhirnya menjalankan debutnya kemarin. Ia dimainkan sebagai starter saat Manchester United bertandang ke markas Wolverhampton.
Di laga tersebut, Varane dipasangkan dengan Harry Maguire di jantung pertahanan Setan Merah. Hasilnya, Setan Merah sukses meraih clean sheet pertama mereka di musim 2021/22.
Varane mengaku enjoy bermain bareng Maguire. "Kerja sama kami hari ini sangat bagus," buka Varane kepada MUTV.
Baca komentar lengkap bek Timnas Prancis itu di bawah ini.
Satu Visi
Varane menilai tidak ada kendala berarti dalam kerja samanya dengan Maguire. Ia merasa nyaman bermain dengan sang kapten.
"Dia [Maguire] adalah pemain yang sangat bagus. Kami juga memiliki komunikasi yang baik di atas lapangan,"
"Komunikasi yang bagus itu merupakan hal yang sangat penting. Kami juga memiliki semangat yang sama yaitu untuk berjuang dan memenangkan pertandingan ini,"
Puji De Gea
Pada kesempatan ini, Varane juga melemparkan pujian kepada David De Gea.
Ia menilai kiper Timnas Spanyol itu tampil dengan sangat impresif melawan Wolverhampton.
"Ya, dia [De Gea] membuat penyelamatan yang sangat bagus hari ini. Ia penjaga gawang yang top dan hari ini ia membantu tim kami untuk menang," ujarnya.
Laga Berikutnya
Manchester United baru akan bermain lagi di EPL pada tanggal 11 September mendatang.
Mereka akan menjamu Newcastle di Old Trafford pada pertandingan pekan keempat EPL.
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manfaatkan Kedatangan Ronaldo, West Ham Coba Angkut Lord Lingard dari MU
Liga Inggris 29 Agustus 2021, 22:31 -
Tak Berniat Pergi, Dalot Siap Perjuangkan Tempatnya di Skuat Manchester United
Liga Inggris 29 Agustus 2021, 21:58 -
Bukan MU, Ini Kandiat Kuat Juara Premier Legue 2021-22 Versi Rio Ferdinand
Liga Inggris 29 Agustus 2021, 16:45 -
Ronaldo Datang, Neville: MU Tak Auto Juara Premier League
Liga Inggris 29 Agustus 2021, 14:45
LATEST UPDATE
-
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57 -
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39