Barnes: Kritik Pada Gomez Terlalu Keras

Editor Bolanet | 3 September 2015 22:24
Barnes: Kritik Pada Gomez Terlalu Keras
Joe Gomez (c) EPA
- John Barnes memberikan pembelaan kepada Joe Gomez yang menerima banyak kritikan dari para fans karena dianggap tampil jelek di laga kontra West Ham.

Pekan lalu, Liverpool dipermalukan oleh West Ham. Bertanding di Anfield, mereka dihajar dengan skor telak 0-3. Salah satu pemain yang mendapat kritikan karena tampil di bawah standar adalah Gomez.

Akan tetapi, Gomez mendapat pembelaan dari salah satu legenda Liverpool, John Barnes. Eks gelandang timnas Inggris itu mengatakan bahwa kritikan pada bek berusia 18 tahun itu sedikit terlalu berlebihan.

Ia mungkin tak bermain dengan bagus di laga lawan West Ham.. Namun itu hanya satu performa buruk di satu laga saja, seru John Barnes pada Alan Brazil Sports Breakfast.

Kritikan kepadanya itu sedikit keras. Ia masih muda dan tim Liverpool itu juga masih baru, terangnya. [initial]

 (absb/dim)