Bangganya Rochdale Nyaris Singkirkan Manchester United
Afdholud Dzikry | 26 September 2019 10:49
Bola.net - Pelatih Rochdale, Brian Barry-Murphy mengungkapkan bagaimana bangganya ia melihat performa timnya ketika menghadapi Manchester United.
Rochdale nyaris membuat sejarah ketika mereka bermain di Old Trafford di ajang Carabao Cup putaran ketiga. Mason Greenwood membawa Setan Merah unggul sebelum Luke Matheson menyamakan kedudukan.
Untuk menentukan siapa pemenangnya, adu penalti pun dilakukan. Di babak ini Manchester United mampu keluar sebagai pemenang setelah kiper Sergio Romero mampu menepis tembakan Jimmy Keohane, sedangkan lima eksekutor MU sukses melakukan tugasnya dengan baik.
Kebanggaan Rochdale
Setelah pertandingan, sang pelatih Brian Barry-Murphy pun merasa bangga dengan apa yang ditunjukkan timnya melawan tim sebesar Manchester United.
"Saya pikir para pemain sedih, sungguh. Saya pikir mereka merasa tak harus merayakan ini, tapi mereka melakukannya," ujarnya usai pertandingan.
"Mereka adalah sekelompok para pemain muda dan menantang diri mereka sendiri untuk menampilkan performa yang mereka pikir bisa mereka tampilkan," lanjutnya.
"Sepanjang pertandingan, saya mereka kami telah menunjukkan kepribadian kami dan itu adalah sesuatu yang paling berharga bagi saya, untuk apa yang para pemain sudah tampilkan untuk diri mereka sendiri," tambahnya.
Manchester United Ketemu Chelsea
Setelah mengalahkan Rochdale di babak ketiga Carabo Cup 2019-2020, Manchester United sudah ditunggu lawan berat yang tak asing bagi mereka.
Hasil undian yang dilakukan segera setelah semua pertandingan putaran ketiga digelar mempertemukan Manchester United dengan Chelsea. Kedua tim musim ini sudah pernah bertemu di pekan pertama Premier League yang dimenangkan The Red Devils empat gol tanpa balas.
Pada putaran keempat Carabao Cup, Chelsea akan menjadi tuan rumah di Stamford Bridge. Pertandingan seru ini akan digelar pada 30 Oktober 2019 pukul 02:45 WIB.
SUDAH BACA INI BELUM?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dries Mertens Buka Peluang Gabung Manchester United
Liga Inggris 25 September 2019, 20:40 -
Legenda Arsenal Sarankan MU Boyong Jadon Sancho
Liga Inggris 25 September 2019, 20:20 -
Sama-sama Dilatih Manajer Minim Pengalaman, Apa Beda MU dan Chelsea?
Liga Inggris 25 September 2019, 20:00 -
Apapun yang Terjadi, MU Tidak Boleh Berpaling dari Solskjaer
Liga Inggris 25 September 2019, 19:40 -
Meski Badai Cedera, MU Diyakini Sanggup Tumbangkan Rochdale
Liga Inggris 25 September 2019, 19:20
LATEST UPDATE
-
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50 -
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39