Bahagia, Negredo Tak Berniat Tinggalkan City

Editor Bolanet | 16 Juli 2014 03:37
Bahagia, Negredo Tak Berniat Tinggalkan City
Alvaro Negredo tak mau tinggalkan Man City (c) Bola.net
- Sempat muncul rumor bahwa dengan transfer Eliaquim Mangala, Manchester City akan melepas Alvaro Negredo dengan alasan ekonomi.

Dan La Liga disebut sebagai tujuan Negredo setelah hanya satu musim di Premier League.

Dalam sebuah wawancara di CityTV, striker 28 tahun itu pun menegaskan posisinya.

Saya tak ingin meninggalkan City. Sejak hari pertama saya di sini, saya sangat bahagia dan merasa begitu nyaman. kata Negredo.

Saya sempat mengalami kesulitan di akhir musim lalu dan itulah mengapa begitu banyak rumor tentang saya, tapi saya bahagia sejak hari pertama berada di sini. imbuh mantan striker Sevilla itu.

Meski memang akhir musim lalu tak begitu baik bagi Negredo, namun secara total di musim perdananya ia membukukan 23 gol di semua kompetisi dan tentu saja ia telah meraih gelar Premier League. [initial]

 (sky/dct)