Bagi Conte, Lebih Mudah Latih Burnley Ketimbang Chelsea
Yaumil Azis | 19 April 2018 14:58
Bola.net - - Pelatih Chelsea, Antonio Conte, menganggap Burnley lebih mudah dilatih ketimbang klub asuhannya saat ini. Bagi pelatih asal Italia tersebut, melatih tim yang memulai musim untuk menghindari zona degradasi terlihat lebih sederhana.
The Blues dan Burnley akan bertemu dalam laga pekan ke-34 Premier League pada hari Jumat (20/4) dini hari nanti. Dalam klasemen sementara ini, Chelsea bertengger di peringkat lima sedangkan Burnley sedang menghuni posisi tujuh.
Dalam lima pertandingan terakhir, Burnley sedang berada di dalam performa terbaiknya. Skuat asuhan Sean Dyche tersebut berhasil memenangkan empat laga, di mana salah satunya adalah klub yang cukup populer di Premier League, Everton.
Conte, kepada wartawan, melayangkan pujian kepada Dyche berkat penampilan gemilang The Clarets musim ini. Meskipun, dia menganggap melatih klub sekelas Burnley lebih mudah ketimbang tim juara bertahan seperti Chelsea.
Saya pikir dia melakukan pekerjaan yang baik musim ini, tapi bila anda memulai musim untuk berjuang menghindari zona degradasi, itu lebih sederhana, ujar mantan pelatih Juventus tersebut.
Saya pikir itu lebih sederhana karena anda hanya perlu menghindari tiga tempat terakhir di bawah klasemen, tandasnya.
Di pertemuan sebelumnya, Eden Hazard dkk harus mengakui keunggulan Burnley dengan skor tipis 2-3. Kala itu, The Blues harus bermain dengan sembilan pemain karena Gary Cahill dan Cecs Fabregas diganjar kartu merah.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ancaman Dominasi Rezim Man City Bikin Conte Khawatir
Liga Inggris 18 April 2018, 21:36 -
Conte Bantah Cadangkan Rudiger Karena Komentar di Media
Liga Inggris 18 April 2018, 21:04 -
Tiga Klub Papan Atas Inggris Rebutan Layvin Kurzawa
Liga Inggris 18 April 2018, 19:39 -
Chelsea Terpuruk, Essien: Itulah Sepakbola
Liga Inggris 18 April 2018, 15:04 -
Bukan Salah Morata Jika Chelsea Terpuruk
Liga Inggris 18 April 2018, 14:53
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39