Azpilicueta Akui Stamford Bridge Tidak Kokoh Lagi
Aga Deta | 8 Februari 2020 23:15
Bola.net - Kapten Chelsea Cesar Azpilicueta mengakui kalau performa kandang mereka di musim ini tidak cukup bagus. Karena itu, The Blues harus memperbaiki performa kandang mereka.
Chelsea memang kerap kesulitan meraih kemenangan saat bermain di hadapan pendukungnya sendiri. Mereka bahkan takluk dari tim-tim papan bawah seperti Southampton, Bournemouth dan West Ham di Stamford Bridge.
Rentetan hasil minor itu pun berpengaruh pada posisi Chelsea di klasemen sementara Premier League. Mereka sekarang menghuni urutan keempat dengan nilai 41.
Setelah jeda musim dingin, Chelsea akan menggelar tiga pertandingan besar di kandang. The Blues akan kedatangan Manchester United, Tottenham dan Bayern Munchen dalam sembilan hari.
Perbaiki Performa Kandang
Azpilicueta mengakui kalau penampilan mereka di kandang tidak cukup bagus. Namun, ia bertekad memperbaikinya.
"Kami belum menjadikan Stamford Bridge sekokoh yang kami inginkan tahun ini," kata Lampard di situs resmi Chelsea.
"Ini adalah waktu terbaik untuk memulihkan soliditas ini, dengan tiga pertandingan besar berturut-turut di kandang di mana kami dapat menunjukkan bahwa kami siap dan mampu menjadikan Stamford Bridge sebagai tempat yang sulit untuk datang."
Lanjutkan Tren
Chelsea berhasil meraih kemenangan atas Burnley pada pertandingan kandang terakhirnya di pentas Premier League. Azpilicueta berharap tren tersebut terus berlanjut saat berhadapan United, Spurs dan Bayern.
"Dengan para penggemar kami memiliki beberapa kekecewaan di kandang sendiri," lanjutnya.
"Ketika tiga pertandingan ini datang kami harus menghadapi mereka satu per satu, dan mudah-mudahan kami bisa membangun ini. Itu kunci sukses musim ini."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klub EPL Sepakat Jatuhkan Sanksi Berat Pada Suporter yang Bersikap Barbar
Liga Inggris 7 Februari 2020, 21:43 -
Ihwal Pengganti Kepa, Chelsea Bidik Kiper Ajax Amsterdam
Liga Inggris 7 Februari 2020, 17:00 -
3 Alasan Chelsea Bisa Lolos ke Liga Champions Musim Depan
Editorial 7 Februari 2020, 14:36 -
Ingin Dapatkan Kante, Real Madrid Tawarkan Isco ke Chelsea?
Liga Inggris 7 Februari 2020, 12:00 -
Premier League Resmi Mundurkan Deadline Day Bursa Transfer Musim Panas
Liga Inggris 6 Februari 2020, 19:53
LATEST UPDATE
-
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55 -
Link Live Streaming Paraguay vs Chile - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 03:00 -
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40