Azpilicueta Akui Chelsea Alami Kemunduran Besar

Ari Prayoga | 7 Februari 2018 05:20
Azpilicueta Akui Chelsea Alami Kemunduran Besar
Cesar Azpilicueta (c) CFC

Bola.net - - Bek andalan Chelsea, Cesar Azpilicueta mengakui bahwa timnya kini tengah mengalami kemunduran besar menyusul hasil negatif yang didadapat dalam beberapa laga terakhir.

Terbaru, Chelsea harus menyerah 1-4 di markas Watford. Sebelumnya The Blues bahkan dipermalukan Bournemouth tiga gol tanpa balas di kandang sendiri.

Chelsea hanya mampu meraih satu kemenangan dalam lima laga terakhir di Premier League. Azpilicueta mengaku timnya sangat kecewa dengan hasil ini.

Tentu saja ini sulit diterima, kami mengalami dua kekalahan telak dan tentu saja kami sangat kecewa. Ini adalah sebuah kemunduran besar bagi kami, ujar Azpilicueta di laman resmi klub.

Melawan Bournemouth, dalam 15 menit kami kebobolan tiga gol dan dalam periode di mana kami sangat buruk kami harus mencoba menjalaninya dengan cara sebaik mungkin, lanjutnya.

Chelsea yang kini duduk di peringkat empat dengan hanya unggul satu angka di atas tim peringkat lima, Tottenham Hotpsur pada pekan selanjutnya bakal menjamu tim papan bawah, West Brom di Stamford Bridge.