AVB Minta Jermain Defoe Tetap di Spurs

Editor Bolanet | 7 Juli 2012 21:02
AVB Minta Jermain Defoe Tetap di Spurs
Jermain Defoe (c) AFP
- Jermain Defoe mendapatkan lampu merah dari manajer baru Tottenham Hotspur, Andre Villas-Boas, yang tidak mengijinkannya pergi dari White Hart Lane.

Striker Inggris ini berharap untuk meninggalkan musim panas ini sebagai bentuk kekecewaannya atas dipecatnya Harry Redknapp.

Tetapi AVB menyatakan bahwa ia tidak akan membiarkan Defoe pergi meninggalkan klubnya.

Sementara itu, Real Madrid kembali membuka negosiasi untuk Luka Modric.

Pembicaraan antara Spurs dan Madrid masih tetap berlangsung walaupun terkendala oleh perbedaan nilai transfer yang diminta.

Spurs siap melepas dengan 40 juta poundsterling sementara Madrid hanya mau membayar 30 juta poundsterling.

Tottenham juga dikabarkan selangkah lagi akan mendapatkan defender , Jan Verthongen, dan sedang berusaha memboyong kiper Prancis, Hugo Lloris. (dym/lex)

LATEST UPDATE