Atletico Madrid vs Barcelona, Valverde Waspadai Sosok Antoine Griezmann
Asad Arifin | 24 November 2018 13:30
Bola.net - - Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde memberikan pandangan mengenai siapa pemain Atletico Madrid yang berpotensi melukai timnya dini hari nanti. Valverde menyebut sosok Antoine Griezmann menjadi potensi momok yang menakutkan bagi timnya.
Valverde dan anak asuhnya akan melakoni laga tandang di Jornada ke 13 La Liga. Mereka akan terbang ke Ibukota Spanyol, untuk menantang salah satu tim kuat Spanyol, Atletico Madrid.
Pertandingan melawan Atletico Madrid ini tergolong krusial. Pasalnya Los Cholchoneros saat in hanya berjarak satu poin saja dari Barcelona yang saat ini memuncaki klasemen La Liga.
Valverde percaya bahwa sosok Antoine Griezmann akan menjadi motor utama permainan Atletico Madrid pada pertandingan dini hari nanti. "Antoine adalah pemain yang sangat hebat," buka Valverde kepada Goal International.
Baca komentar lengkap eks pelatih Athletic Bilbao itu di bawah ini.
Pemain Pembeda
Valverde menilai Griezmann selalu menjadi pembeda untuk Atletico Madrid dalam beberapa tahun terakhir.
Ia percaya bahwa penyerang Timnas Prancis itu bakal sangat merepotkan barisan pertahanan Barcelona pada pertandingan dini hari nanti.
"Dia [Griezmann] selalu menjadi pembeda di pertandingan-pertandingan besar seperti ini. Dia adalah pemain yang harus kami waspadai pada pertandingan besok."
Motor Permainan
Griezmann sendiri musim ini tampil cemerlang bersama Atletico Madrid. Dia tercatat sudah mengemas 6 gol dan 4 assist bagi Los Rojiblancos sepanjang musim ini.
Dengan catatan tersebut, Valverde menilai sang pemain berpotensi menjadi pemain yang akan bersinar pada pertandingan dini hari nanti.
"Saya percaya bahwa dia [Griezmann] akan menunjukkan permainan terbaiknya di pertandingan besok, meski kami sebenarnya berharap yang sebaliknya. Atleti selalu bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya dan kami harus melakukan segala cara untuk menghentikannya." tandasnya.
Sempat Ingin Pindah
Di musim panas lalu, Griezmann nyaris pindah ke Barcelona namun sang pemain pada akhirnya memutuskan bertahan di Atletico Madrid.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Guardiola Sempat Memberikan Pengaruh Buruk pada Ibrahimovic
Liga Spanyol 23 November 2018, 23:47 -
Soal Ketertarikan Milan, Ibrahimovic Masih Belum Beri Kepastian
Liga Italia 23 November 2018, 23:17 -
Arsenal Utus Pierre-Emerick Aubameyang Untuk Rayu Ousmane Dembele?
Liga Inggris 23 November 2018, 16:20 -
Data dan Fakta La Liga: Atletico Madrid vs Barcelona
Liga Spanyol 23 November 2018, 16:02 -
Prediksi Atletico Madrid vs Barcelona 25 November 2018
Liga Spanyol 23 November 2018, 16:01
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39