Asyik! Arsenal Sudah Temukan Calon Pengganti Aubameyang

Dimas Ardi Prasetya | 9 September 2021 01:52
Asyik! Arsenal Sudah Temukan Calon Pengganti Aubameyang
Bomber Sevilla, Youssef En-Nesyri merayakan gol ke gawang AS Roma, Jumat (7/8/2020) (c) Pool via AP Photo

Bola.net - Klub London Arsenal dikabarkan telah menemukan pengganti bagi Pierre-Emerick Aubameyang yakni penyerang milik Sevilla, Youssef En-Nesyri.

Aubameyang menjadi andalan Arsenal sejak tahun 2018 lalu. Namun sejak musim kemarin, pemain asal Gabon tersebut mengalami penurunan performa.

Advertisement

Musim lalu, striker berusia 30 tahun tersebut hanya bisa mengemas 15 gol saja bagi Arsenal. 10 Di antaranya di pentas Premier League.

Arsenal disebut akan mencari penyerang baru pada musim panas 2021. Namun usaha mereka gagal membuahkan hasil.

1 dari 2 halaman

Arsenal Temukan Pengganti Aubameyang

Arsenal terus mencari kandidat penyerang baru setelah bursa transfer musim panas 2021 ditutup. Dan sekarang mereka disebut sudah menemukan pemain yang mereka cari.

Pemain tersebut adalah penyerang Sevillla, Youssef En-Nesyri. Kabar ini dihembuskan oleh La Colina de Nervion, via Sportsmole.

Laporan itu menyebut bahwa Arsenal bakal mencoba memboyong Youssef pada bulan Januari 2022 nanti. Namun Sevilla sepertinya enggan melepasnya pada pertengahan musim ini.

2 dari 2 halaman

Karir Youssef En-Nesyri

Youssef En-Nesyri mengawali karirnya di klub Malaga. Ia bermain di klub Spanyol itu sampai tahun 2018.

Setelah itu pemain Maroko tersebut pindah ke Leganes. Ia hanya bertahan kurang dari dua tahun saja.

Sebab pada Januari 2020 kemarin, Youssef direkrut oleh Sevilla. Ia diangkut dengan bandrol sekitar 25 juta euro.

Pada musim 2020-21 kemarin, Youssef tampik memikat bersama Sevilla. Ia mengemas 24 gol dari 52 laga di semua ajang kompetisi.

Sekarang ini Youssef En-Nesyri masih terikat kontrak dengan Sevilla sampai tahun 2025. Sementara itu kontrak Pierre-Emerick Aubameyang di Arsenal masih berlaku sampai tahun 2023. Namun ia disebut bakal cabut lebih cepat dari klub London tersebut.

(Sportsmole)