Arsenal Siapkan Tawaran Perdana untuk Raheem Sterling

Serafin Unus Pasi | 9 Mei 2022 16:40
Arsenal Siapkan Tawaran Perdana untuk Raheem Sterling
Pemain Manchester City, Raheem Sterling, melepaskan umpan ke rekan setimnya dalam laga lanjutan Premier League kontra Newcastle United hari Minggu (8/5/2022). (c) AP Photo

Bola.net - Rumor ketertarikan Arsenal terhadap Raheem Sterling nampaknya benar adanya. The Gunners dilaporkan sedang menyiapkan tawaran perdana untuk winger Manchester City tersebut.

Winger berusia 27 tahun itu memang santer digosipkan akan cabut dari City. Ini disebabkan kontraknya di City akan habis di tahun 2023 mendatang.

Advertisement

Di sisi lain, Sterling ingin cabut karena City akan merekrut Erling Haaland. Alhasil jam bermainnya di musim depan akan berkurang.

Calciomercato mengklaim bahwa Arsenal mengamati situasi Sterling itu. Mikel Arteta tertarik untuk memboyongnya ke London Utara.

Simak situasi transfer Sterling di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Incaran Arteta

Menurut laporan tersebut, Mikel Arteta sangat tertarik merekrut Sterling. Karena ia tahu betul kualitas sang winger karena ia pernah melatihnya di Manchester City.

Arteta secara garis besar menyukai gaya bermain Sterling. Apalagi ia sangat suka dengan kemampuan Sterling yang bisa dimainkan sebagai false nine.

Ia menilai Sterling bisa sangat berguna bagi lini serang Arsenal. Sehingga ia tertarik untuk memboyongnya.

2 dari 4 halaman

Siapkan Tawaran

Laporan itu mengklaim bahwa Arteta sudah meminta manajemen Arsenal untuk menyiapkan tawaran bagi Sterling.

Manajemen The Gunners sudah menyiapkan dana yang cukup besar. Mereka siap menawar Sterling di angka 50 juta pounds.

The Gunners optimistis bahwa tawaran mereka itu bakal diterima City sehingga Sterling bisa pindah di musim panas nanti.

3 dari 4 halaman

Performa Apik

Musim ini Sterling masih menunjukkan performa yang impresif bersama Manchester City.

Eks Liverpool itu berhasil mengemas total 16 gol dan tujuh assist bagi Manchester City di semua ajang.