Arsenal Melipir ke China, Nego Dengan Carrasco
Dimas Ardi Prasetya | 30 Januari 2019 19:21
Bola.net - - Raksasa Premier League asal London, Arsenal dikabarkan tengah menegosiasikan transfer Yannick Carrasco setelah kesulitan mendatangkan Ivan Perisic.
Arsenal menjadi tim terbaru yang disebut meminati Perisic. Winger milik Inter Milan itu sebelumnya kerap dikait-kaitkan dengan Manchester United.
Peluang Arsenal untuk merekrut Perisic kemudian terbuka lebar. Pasalnya Perisic sudah mengajukan transfer request alias meminta untuk dijual.
Pihak Inter menghormati permintaan pemain asal Kroasia tersebut. Mereka pun siap untuk melepas winger serba bisa itu.
Tawaran Tak Sesuai
Pihak Inter kemudian mengisyaratkan bahwa Arsenal sudah melepas penawaran kepada mereka. Akan tetapi tawaran itu tidak sesuai dengan keinginan manejemen Nerrazurri.
"Perisic ingin pergi ke luar negeri, tetapi tidak ada penawaran yang cocok. Jika ia tetap bertahan, saya mengharapkan profesionalisme yang sama darinya seperti biasa," ucap direktur Inter, Piero Ausilio.
Kabarnya Arsenal ingin meminjamnya lebih dahulu. Namun mereka juga menyertakan opsi untuk membelinya seharga 40 juta euro.
Namun Inter hanya ingin melepasnya secara permanen. Namun The Gunners juga bisa meminjamnya, tapi dengan kewajiban untuk membelinya setelah masa peminjaman berakhir.
Beralih ke Carrasco
Dari situ, Arsenal akhirnya segera mengalihkan targetnya pada pemain lain. Mereka akhirnya membidik winger asal Belgia, Carrasco.
Pemain berusia 25 tahun itu sekarang sedang berada di Asia. Ia bermain untuk klub Dalian Yifang F.C.
Menurut laporan dari Sky Sport Italia, The Gunners sudah mengadakan kontak dengan pihak Dalian. Mereka bahkan disebut sudah melakukan negosiasi cukup intens.
Dalian sendiri tak bisa menahan kepergian Carrasco. Sebab yang bersangkutan sebelumnya sudah menyatakan ingin hengkang dari klub tersebut.
Berita Video
Beriita video cerita Sutiyono dengan sepeda rakitannya sendiri mampu mendapatkan gelar King of Mountain.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Perisic Tak Kunjung Tinggalkan Inter Milan, Mengapa?
Liga Italia 29 Januari 2019, 22:30 -
Inkonsistensi Akan Jadi Kunci Kemenangan Liverpool Atas Leicester
Liga Inggris 29 Januari 2019, 22:19 -
Lawan Burnley, Tren Positif MU Masih Akan Terus Berlanjut
Liga Inggris 29 Januari 2019, 21:52 -
MU Tidak Tertarik Beli Ivan Perisic
Liga Inggris 29 Januari 2019, 16:00 -
Jadi incaran Arsenal, James Rodriguez Ingin Pergi dari Bayern Munchen
Liga Inggris 29 Januari 2019, 15:40
LATEST UPDATE
-
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49 -
MU Ingin Boyong Gelandang Timnas Jerman Jebolan Man City
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:40 -
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40