Arsenal Intip Peluang untuk Rekrut Leroy Sane
Serafin Unus Pasi | 30 Juli 2024 20:00
Bola.net - Klub Premier League, Arsenal dilaporkan akan kembali melakukan manuver transfer dalam waktu dekat ini. The Gunners akan mencoba untuk merekrut Leroy Sane dari Bayern Munchen.
Di musim panas ini, Arsenal memang dirumorkan akan belanja beberapa pemain baru. Mikel Arteta butuh sejumlah pemain baru agar The Gunners menjadi penantang gelar yang lebih serius di musim depan.
Salah satu posisi yang ingin diperkuat Arteta adalah sektor sayap. Ia butuh pemain sayap baru di timnya agar musim depan lini serang mereka lebih tajam.
Sky Sports Germany melaporkan bahwa Arsenal sudha punya target transfer untuk sektor tersebut. Mereka berminat membajak Leroy Sane dari Bayern Munchen.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Winger Teruji
Menurut laporan tersebut, Mikel Arteta ingin Sane menjadi bagian dari Arsenal. Karena sang winger punya rekam jejak yang teruji.
Sang winger merupakan salah satu pemain andalan Bayern Munchen dalam beberapa tahun terakhir. Ia juga produktif mencetak gol dan assist bagi Die Roten.
Selain itu Sane juga pernah bermain di Inggris bersama Manchester City. Sehingga winger Timnas Jerman itu diyakini tidak bakal menemui kendala untuk beradaptasi di skuad The Gunners.
Bakal Gigit Jari
Namun laporan tersebut mengklaim bahwa Arsenal bakal gigit jari. Karena Sane belum berminat untuk meninggalkan Bayern Munchen.
Sang winger masih bahagia membela Die Roten. Ia juga fokus sepenuhnya untuk membawa Bayern kembali menjadi jawara di Jerman.
Itulah mengapa Sane dilaporkan dalam waktu dekat ini akan meneken kontrak baru bersama Bayern Munchen.
Baru Beli Satu Pemain
Arsenal sendiri sejauh ini baru menuntaskan satu transfer di bursa transfer musim panas ini.
Mereka baru saja mendatangkan Riccardo Calafiori dari Bologna dalam 24 jam terakhir.
Klasemen Premier League
(Sky Sports Germany)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Resmi! Arsenal Sukses Boyong Riccardo Calafiori dari Bologna
Liga Inggris 29 Juli 2024, 23:55 -
Bagaimana Kiprahnya? 4 Pemain Italia di Arsenal Sebelum Riccardo Calafiori
Editorial 29 Juli 2024, 15:08 -
Riccardo Calafiori Pembelian Terbaik, Kan Arsenal Gak Punya Bek Kiri?!
Liga Inggris 29 Juli 2024, 12:41 -
Nottingham Forest Ingin Pinjam Aaron Ramsdale dari Arsenal
Liga Inggris 29 Juli 2024, 07:30 -
Arsenal Siap Lanjutkan Pendekatannya Pada Gelandang Juara Euro 2024 Ini
Liga Inggris 29 Juli 2024, 06:15
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39