Arsenal Diuntungkan VAR, Unai Emery: Sudah Sangat Jelas
Richard Andreas | 1 Oktober 2019 08:30
Bola.net - Unai Emery kembali mendukung penggunaan VAR setelah teknologi itu membantu Arsenal mencuri poin dari kandang Manchester United. Bermain di Old Trafford pada pekan ke-7 Premier League 2019/20, Selasa (1/10/2019), The Gunners tampil cukup baik untuk mengunci skor 1-1.
Pertandingan tersebut berjalan sulit untuk Arsenal. MU tampak percaya diri dan menciptakan sejumlah peluang berbahaya. Namun, tim asuhan Emery ini terus berjuang mengejar gol.
MU unggul terlebih dahulu lewat tendangan keras Scott McTominay dari luar kotak penalti di menit ke-45. Lalu, Arsenal berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-58 lewat aksi Pierre-Emerick Aubameyang.
Gol Aubameyang inilah yang menuai kontroversi VAR. Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Bantuan VAR
Gol Aubameyang sempat dianulir karena hakim garis mengangkat bendera sebagai tanda offside. Namun, saat melihat VAR, wasit utama akhirnya memutuskan gol tersebut sah.
Situasi ini keliru dan terbalik. Seharusnya, hakim garis tidak boleh mengangkat bendera jika tidak benar-benar yakin dan membiarkan gol itu dianggap sah, lalu VAR baru menilainya ulang.
"Bagi saya, itu sangat jelas. VAR - teknologi bagus untuk menentukan apa yang benar atau tidak benar, dan dalam kasus ini [Aubameyang] segalanya sudah jelas," tegas Emery kepada beIN Sports.
"Wasit seharusnya menunggu dan membiarkan satu kejadian berjalan sampai selesai, lalu baru mengangkat benderanya. Kemudian mengecek VAR. Musim ini adalah musim adaptasi bagi para wasit dan bagi kami."
Hal Positif
Meski masih menimbulkan beberapa masalah, Emery yakin VAR hanya akan mengembangkan Premier League. Dia tahu teknologi itu benar-benar baik untuk menciptakan sepak bola yang lebih adil.
"Saya sudah pernah mengatakan ini sejak awal ketika Premier League memutuskan menggunakan VAR, yakni bahwa hal ini positif," lanjut Emery.
"Ini akan membuat keputusan adil bagi kedua tim setelah kami benar-benar beradaptasi dan kami tahu akapan harus menggunakannya."
"Di Eropa, VAR lebih sering digunakan daripada di sini, lebih banyak aksi, tapi kasus malam ini sudah sangat jelas," pungkasnya.
Sumber: beIN Sports
Baca ini juga ya!
- Roy Keane: Berat Rasanya Lihat Manchester United Bermain
- Statistik Laga Man United vs Arsenal: The Red Devils Ulangi Torehan Buruk 30 Tahun Lalu
- Klasemen Premier League Pasca Laga Manchester United vs Arsenal
- Imbang Lawan Arsenal, Solskjaer: MU Seharusnya Dapat Penalti!
- Man of the Match Manchester United vs Arsenal: Pierre-Emerick Aubameyang
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Legenda Arsenal Ini Puji Performa Matip Saat Jumpa Sheffield
Liga Inggris 30 September 2019, 23:24 -
Jadwal dan Live Streaming Manchester United vs Arsenal di Mola TV
Liga Inggris 30 September 2019, 23:11 -
Unai Emery Diminta Stop Lakukan Rotasi di Arsenal
Liga Inggris 30 September 2019, 21:19 -
Arsenal Diklaim Bakal Jadi Batu Loncatan MU
Liga Inggris 30 September 2019, 20:40 -
David De Gea Diprediksi Jadi Pembeda di Duel Manchester United vs Arsenal
Liga Inggris 30 September 2019, 20:20
LATEST UPDATE
-
Depok, dari Sana Mengalir Darah Indonesia di Tubuh Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 16:39 -
Bolivia vs Uruguay: Adu Strategi dan Ketahanan di Ketinggian El Alto
Amerika Latin 25 Maret 2025, 15:56 -
Pengakuan Patrick Kluivert Tentang Kabar Naturalisasi Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 15:48 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas China vs Timnas Australia dari HP
Piala Dunia 25 Maret 2025, 15:35 -
Barcelona Mencari Bek Kanan, Jeremie Frimpong jadi Pilihan?
Liga Spanyol 25 Maret 2025, 15:22
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10