Arsenal Diklaim Tak Ingin Pertahankan Wilshere
Afdholud Dzikry | 2 Januari 2018 13:14
Bola.net - - Arsenal telah memberikan sinyal yang begitu jelas bahwa mereka tak ingin mempertahankan Jack Wilshere. Demikian diklaim pandit Sky Sports, Alan McInally.
Wilshere saat ini berada di tahun terakhir kontraknya di Arsenal dan di akhir musim ini dia bisa pergi secara gratis. Dan sejauh ini, dia belum mendapatkan tawaran perpanjangan kontrak dari klub.
Gelandang tersebut telah berulang kali mengatakan bahwa dia ingin bertahan dan pelatih Arsenal, Arsene Wenger mengatakan bahwa pembicaraan tentang masa depan Wilshere akan digelar awal bulan ini.
Namun, Arsenal disebut akan menawarkan gaji yag lebih rendah dari yang didapatkan Wilshere saat ini. Dan dikatakan oleh mantan penyerang Celtic dan Bayern Munchen, Alan McInally, tak seharusnya WIlshere menerima potongan gaji itu.
Menurutnya, Arsenal menunjukkan bahwa mereka tak ingin mempertahankannya dengan menawarkan gaji yang lebih rendah dari sebelumnya dalam kontrak baru yang mereka siapkan.
Anda harus mengaguminya karena dia benar-benar mengatakan bahwa dia ingin bertahan di Arsenal, mengingat Arsenal pada dasarnya menunjukkan padanya pintu keluar, ujarnya.
Saya sedang berpikir bahwa Arsenal tak menginginkan Wilshere. Saya tak berpikir mereka menginginkan dia,' tambahnya.
Karena bila mereka menawarinya 2000 poundsterling per pekan dan dia seharusnya mendapatkan 430.000 poundsterling per pekan, maka mereka seakan mengatakan bahwa mereka tak menginginkan dia, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Pimpin Perburuan Bek Chelsea, David Luiz
Liga Inggris 1 Januari 2018, 20:26 -
Wenger Bantah Klaim Henry Soal Perpecahan di Skuat Arsenal
Liga Inggris 1 Januari 2018, 06:41 -
Guardiola Pesimis Man City Bisa Jadi Invincible
Liga Inggris 1 Januari 2018, 06:26 -
Wenger Malas Bahas Soal Sanchez Untuk Yang ke 156 Kali
Liga Inggris 1 Januari 2018, 06:04 -
Wenger Anggap Standar Perwasitan Inggris Jalan di Tempat
Liga Inggris 1 Januari 2018, 04:59
LATEST UPDATE
-
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00 -
Diincar MU, Striker Eintracht Frankfurt Itu Siap Pindah Klub
Liga Inggris 22 Maret 2025, 20:28 -
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39