Arsenal Diklaim Bisa Buat Kejutan di Etihad Stadium
Serafin Unus Pasi | 4 November 2017 20:10
Bola.net - - Klub EPL, Arsenal diyakini akan membuat kejutan yang bagus saat menghadapi Manchester City menurut penerawangan David Seaman.
The Gunners sendiri akan melakoni laga bigmatch pada akhir pekan ini. Mereka akan menyambangi markas sang pemuncak klasemen, Manchester City pada hari Minggu (5/11) malam nanti.
Pada laga ini Arsenal tidak begitu difavoritkan untuk keluar sebagai pemenang. Pasalnya Manchester City tengah berada dalam kondisi on fire, di mana mereka membabat habis Napoli dengan skor 4-2 tengah pekan lalu.
Seaman sendiri memiliki keyakinan jika mantan timnya itu bisa memetik hasil positif pada laga ini. Saya memiliki firasat bahwa Arsenal akan bermain dengan sangat bagus seperti saat mereka menghadapi Chelsea. Belakangan ini mereka mendapatkan banyak hasil yang bagus, kendati mereka tidak bermain dengan brillian, beber Seaman kepada Talk Sports.
Arsenal harus tampil luar biasa pada laga ini karena City tengah on fire. Mereka mencetak gol dari segala penjuru lapangan dan itu benar-benar luar biasa.
Mereka [Manchester City] terlihat istimewa saat ini, namun mereka tidak selamanya akan melalui jalan mulus. Seiring berjalannya musim, setiap klub pasti akan mengalami penurunan performa, dan hal itu juga berlaku bagi Manchester City. tutup kiper legendaris Arsenal tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tandang ke Etihad, Arsenal Tegaskan Tak Akan Parkir Bus
Liga Inggris 3 November 2017, 22:28 -
Wenger Enggan Komentari Permainan City
Liga Inggris 3 November 2017, 21:41 -
Wenger Tak Yakin City Bisa Samai Rekor Invincibles Arsenal
Liga Inggris 3 November 2017, 21:12 -
Keown: Potensi Terbaik Pemain MU Terhalang Mourinho
Liga Inggris 3 November 2017, 15:26 -
Danilo: Terlalu Dini Sebut City Akan Juara Liga Champions
Liga Champions 3 November 2017, 14:00
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39