Arsenal Bukakan Pintu Keluar Bagi Giroud

Dimas Ardi Prasetya | 13 Juni 2017 21:54
Arsenal Bukakan Pintu Keluar Bagi Giroud
Olivier Giroud (c) AFP

Bola.net - - dikabarkan telah mempersilahkan Olivier Giroud untuk hengkang ke klub lain musim panas ini asalkan klub yang meminatinya menawarkan harga yang sesuai dengan yang mereka inginkan.

Musim 2015-16 lalu, Giroud masih jadi andalan lini depan The Gunners. Akan tetapi pada musim 2016-17 ini, Arsene Wenger lebih memilih mengandalkan Alexis Sanchez untuk jadi penyerang tengah.

Alhasil Giroud pun terpaksa harus sering mendekam di bangku cadangan. Kemudian, ia pun disebut tidak nyaman dengan situasi tersebut.

Ia berharap situasinya akan bisa berubah musim depan. Jika tidak, ia akan siap untuk angkat kaki dari klub tersebut. Apalagi sudah ada sejumlah klub yang dikabarkan siap menampung jasa pemain 30 tahun tersebut.

Menurut laporan dari The Gambling Times, Arsenal kini enggan menggandoli striker asal Prancis itu. Mereka disebut siap melepasnya ke klub manapun yang menginginkannya musim panas ini.

Arsenal juga berharap Giroud bisa angkat kaki sebelum kompetisi 2017-18 dimulai. Namun, klub peminatnya wajib untuk memenuhi nominal yang mereka patok.

Giroud, yang baru saja teken kontrak baru pada Januari lalu, disebut-sebut dibidik oleh West Ham. Selain itu, ada pula Marseille yang juga dikabarkan sudah siap memberikan penawaran resmi pada The Gunners untuk memulangkannya ke Prancis.