Arda Turan Ditawarkan ke Milan
Dimas Ardi Prasetya | 3 Januari 2018 19:53
Bola.net - - Raksasa asal Italia AC Milan dikabarkan telah ditawari kesempatan untuk bisa merekrut Arda Turan pada musim dingin ini.
Gelandang serang serba bisa itu sejak musim panas lalu memang sudah sering disebut akan segera meninggalkan Camp Nou. Sebab ia selalu jadi ban serep di skuat Barcelona.
Musim ini, ia bahkan makin tersisihkan sejak hadirnya Ernesto Valverde. Pemain asal Turki ini kemudian mulai dikaitkan dengan beberapa klub, di antaranya Arsenal dan Besiktas.
Namun tak ada klub yang nyantol dengan pemain 30 tahun tersebut. Kini berdasar laporan dari Mundo Deportivo, agen Turan yakni Ahmed Bulut mencarikan kliennya itu klub baru.
Ahmed pun lantas membidik Milan. Ia sudah mengontak klub tersebut dan memberi mereka kesempatan untuk merekrut kliennya. Namun sayangnya niatan itu sedikit terhambat karena masalah finansial, lebih tepatnya gaji.
Di Barca, Turan menerima gaji sebesar 120 ribu Pounds per pekan. Ia pun disebut enggan menerima gaji di bawah jumlah tersebut di klub barunya nanti.
Selain itu, Ahmed juga disebut telah menjalin kontak dengan . Akan tetapi, masalah itu juga terhambat soal duit.
Sejak memperkuat Barca dari tahun 2015 lalu, Turan baru tampil sebanyak 55 kali di semua ajang kompetisi dan mencetak 15 gol. Musim ini, ia belum pernah bermain sama sekali.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Unggul Jauh dari Madrid, Apa Barca Minat Beli Pemain Baru?
Liga Spanyol 2 Januari 2018, 20:06 -
Dibikin Kesal, Liverpool Akhirnya Naikkan Bandrol Coutinho
Liga Inggris 2 Januari 2018, 17:54 -
Madrid Susun Siasat Bajak Umtiti dari Barcelona
Liga Spanyol 2 Januari 2018, 15:00 -
Kurang Diandalkan di Barcelona, Alcacer Siap Kembali ke Valencia
Liga Spanyol 2 Januari 2018, 14:50 -
Bos Barcelona Akui Kepergian Neymar Buat Situasi Semakin Sulit
Liga Inggris 2 Januari 2018, 14:40
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39