Apapun Hasilnya, Conte Tetap Pahlawan Chelsea
Yaumil Azis | 19 Mei 2018 16:35
Bola.net - - FA Cup kini menjadi satu-satunya peluang Chelsea untuk mengakhiri musim dengan sebuah trofi. Meskipun demikian, sang pelatih Antonio Conte tetap menganggap dirinya sebagai pahlawan di Stamford Bridge apapun hasil dari laga final nanti.
Pada hari Sabtu (19/5) nanti malam, Chelsea akan menghadapi rival abadinya, Manchester United, dalam laga final FA Cup. Partai puncak itu sendiri akan berlangsung di stadion kebanggaan Inggris, Wembley Stadium.
Pada musim sebelumnya, The Blues gagal meraih trofi ini. Namun, Antonio Conte yang menjalani musim debutnya kala itu berhasil mengantarkan klubnya menjadi juara Premier League.
Oleh karena itu, pelatih asal Italia tersebut menganggap bahwa dirinya akan tetap menjadi pahlawan di Chelsea apapun hasil yang diraih di laga final nanti. Selain itu, ia tetap merasa puas dengan hasil kerjanya meskipun performa klubnya jauh menurun.
Saya tidak tahu apakah ada sesuatu yang berubah. Musim lalu saya adalah pahlawan untuk penggemar Chelsea. Sekarang itu telah berubah. Saya tidak tahu kenapa, tapi dalam jiwa dan hati, saya selalu menjadi pahlawan karena saya mengerahkan 120 persen di musim ini, ujar Conte seperti yang dilansir dari Goal.
Seperti yang anda tahu, tugas kami sangatlah sulit. Terkadang anda bisa menang tapi klub akan tetap memecat anda. Saya sangat senang dengan kinerja saya di musim ini, saya pikir saya telah bekerja lebih keras dari sebelumnya, pungkasnya.
Di musim ini, performa Chelsea terbilang menurun drastis. Tidak hanya gagal mempertahankan juara Premier League, Eden Hazard dkk bahkan tak mampu menembus empat besar.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Giroud Minta Chelsea Waspadai Pogba
Liga Inggris 18 Mei 2018, 23:31 -
Chelsea Tolak Tawaran Dortmund Untuk Batshuayi
Liga Inggris 18 Mei 2018, 21:53 -
MU Disarankan Gaet Willian dan Alderweireld
Liga Inggris 18 Mei 2018, 20:51 -
Masih Ada Harapan Bagi Morata Untuk Berangkat ke Rusia
Piala Dunia 18 Mei 2018, 19:49 -
Final FA Cup, Yorke Yakin MU Tumpas Chelsea
Liga Inggris 18 Mei 2018, 19:18
LATEST UPDATE
-
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48 -
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45 -
Timnas Argentina Berjarak Satu Poin dari Piala Dunia 2026
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:32
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39