Antony: Saya Ingin Tinggalkan Ajax Amsterdam!
Gia Yuda Pradana | 27 Agustus 2022 14:30
Bola.net - Penyerang Ajax Amsterdam, Antony akhirnya blak-blakan seputar masa depannya. Ia secara terbuka mengatakan bahwa ia ingin cabut dari Ajax di musim panas ini.
Penyerang asal Brasil itu cukup santer dikaitkan dengan Manchester United. Mantan manajernya, Erik Ten Hag ingin menjadikan Antony sebagai bagian dari lini serang Setan Merah.
Namun Ajax sejauh ini ogah melepaskan Antony. Terbaru, mereka menolak tawaran 90 juta Euro Manchester United untuk Antony.
Antony nampaknya kesal dengan perilaku Ajax ini sehingga ia secara terbuka menyebut ingin cabut dari Amsterdam. "Dalam pertemuan dengan klub pada hari ini, saya kembali mengutarakan keinginan saya untuk pindah dari klub ini," ujar Antony secara ekslusif kepada Fabrizio Romano.
Baca komentar lengkap sang penyerang di bawah ini.
Jadi Pemain Termahal
Antony tidak habis pikir mengapa Ajax menolak tawaran Manchester United. Padahl ia menilai ia sudah meminta sejak lama untuk dijual oleh Ajax.
"Saya sudah mengatakan ini kepada Ajax sejak Februari yang lalu. Saya ingin mereka menjual saya agar mereka bisa membangun ulang tim ini dengan tenang,"
"Ingat, saya tidak meminta Ajax melepas saya secara cuma-cuma. Saya meminta Ajax menjual saya, di mana saya bisa jadi pemain termahal yang pernah dibeli dari Eredivisie,"
Alasan Tidak Masuk Akal
Pada kesempatan yang sama, Antony juga membeberkan alasan mengapa Ajax menolak tawaran MU. Ajax disebut menolak tawaran itu karena mereka tidak punya waktu untuk mencari penggantinya.
"Kali ini saya datang ke Ajax sambil membawa tawaran yang menurut saya sangat layak untuk dipertimbangkan. Namun apa yang terjadi? Mereka menolak tawaran itu,"
"Argumen yang dikeluarkan Ajax pada saat menolak tawaran itu adalah mereka hanya punya lima hari untuk mencari pengganti saya," keluh sang penyerang.
Tunggu Situasi
Antony sendiri berharap Manchester United tidak menyerah mendatangkannya. Ia berharap transfer ini bisa lekas kelar.
Namun kabar yang beredar di Inggris menyebut United ragu untuk menaikkan tawaran mereka lagi, mengingat tawaran terakhir mereka itu sudah sangat tinggi.
Klasemen Premier League
[Klasemen Liga Premier League]
Sumber: Fabrizio Romano
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Inggris 2022-23: Southampton vs Man United Live Streaming di Vidio
Liga Inggris 26 Agustus 2022, 22:00 -
Erik Ten Hag: Manchester United Hanya akan Datangkan Pemain Berkualitas!
Liga Inggris 26 Agustus 2022, 21:09 -
Habis Kalahkan Liverpool, MU Haram Hukumnya Takabur Lawan Southampton
Liga Inggris 26 Agustus 2022, 20:37 -
Baru Juga Sembuh, Bos MU Pastikan Anthony Martial Cedera Lagi
Liga Inggris 26 Agustus 2022, 20:21
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39