Antonio Valencia Konfirmasi Kepergiannya dari MU
Aga Deta | 21 April 2019 15:00
Bola.net - - Antonio Valencia sepertinya mengkonfirmasi kepergiannya dari Manchester United pada akhir musim. Hal itu ia sampaikan pada akun Instagram-nya.
Kapten MU itu hanya tampil sekali di bawah Ole Gunnar Solskjaer. Sang pemain memang sering mengalami masalah cedera selama 10 tahun di Old Trafford.
Jose Mourinho bahkan sempat mengkritik kebugaran Valencia selama menjalani tur di Amerika Serikat musim lalu. Pemain Ekuador itu hanya membuat delapan penampilan musim ini.
Solskjaer awalnya terlihat santai mengenai masa depan pemain berusia 33 tahun itu di klub. Namun, ia menegaskan dua minggu lalu bahwa Valencia tidak akan mendapat perpanjangan kontrak setelah kontraknya habis pada akhir musim.
Sinyal Kepergian
Valencia sepertinya ingin mengkonfirmasi kepergiannya dengan mengunggah foto stand Sir Alex Ferguson di Old Trafford pada akun Instagram-nya, disertai tulisan "Terima kasih".
Datang 2009
Valencia didatangkan dari Wigan dengan banderol 16 juta pounds pada Juni 2009. Ia direkrut untuk menggantikan Cristiano Ronaldo yang hengkang ke Real Madrid.
Pemain Ekuador itu membuat total 338 penampilan untuk United. Dari sekian kesempatan itu, Valencia mencetak 25 gol.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ketika Jose Mourinho Kritik Buruknya Pertahanan MU
Liga Champions 20 April 2019, 22:51 -
Everton Siap Bikin MU Seperti Liverpool, Chelsea dan Arsenal
Liga Inggris 20 April 2019, 21:47 -
Manchester United Sudah Tawar Niklas Sule?
Liga Inggris 20 April 2019, 21:44 -
Dijual MU, Tiga Klub Bersiap Tampung Romelu Lukaku
Liga Inggris 20 April 2019, 18:53 -
Wilfried Zaha Tebar Kode Ingin Balik ke MU
Liga Inggris 20 April 2019, 18:29
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39