Anelka: Semua Akan Menyesal Ketika Wenger Pergi
Rero Rivaldi | 25 April 2017 15:50
Bola.net - - Mantan striker , Nicolas Anelka, mengaku ia tidak akan pernah memberikan kritik pada manajer Arsene Wenger.
Wenger berjasa memberikan kesempatan bermain di tim utama Gunners pada Anelka dan pria Prancis itu mengatakan bahwa publik Inggris harus lebih banyak menghargai sang manajer.
Wenger belakangan ini terus berada di bawah tekanan usai tim London Utara kembali gagal di 16 besar Liga Champions dan masih terlempar dari empat besar Premier League.
Meski demikian, Arsenal mampu memastikan diri lolos ke final Piala FA usai menang 2-1 atas Manchester City di Wembley pekan lalu.
Ada orang yang tidak bisa saya kritik, Arsene salah satunya, tutur Anelka di Journal du Dimanche.
Pertama atau terakhir, dengan atau tanpa title, dia sudah memberikan kontribusi luar biasa untuk Arsenal, sepakbola Inggris dan sepakbola secara umum. Banyak orang lupa.
Ketika semuanya berjalan baik, anda punya banyak teman. Ketika semua tak berjalan begitu bagus, anda mencoba mencari mereka. Ada banyak yang akan menyesal di hari di mana ia pergi nanti.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Masuk Final FA Cup, Guardiola Beri Selamat Arsenal dan Chelsea
Liga Inggris 24 April 2017, 17:00 -
Guardiola: Lupakan Arsenal dan Fokus ke MU
Liga Inggris 24 April 2017, 16:45 -
Kebahagiaan dan Gol Kaki Kanan Pertama Bagi Nacho Monreal
Liga Inggris 24 April 2017, 15:30 -
Tampil Perdana di Wembley, Gembiranya Rob Holding
Liga Inggris 24 April 2017, 14:45 -
Dinilai Telat Pakai Sistem Tiga Bek, Ini Komentar Wenger
Liga Inggris 24 April 2017, 13:40
LATEST UPDATE
-
Digeprek Australia, Patrick Kluivert Minta Timnas Indonesia Move On
Tim Nasional 20 Maret 2025, 21:22 -
RESMI! Daftar 4 Negara yang Sudah Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 20 Maret 2025, 19:54
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40