Andai Tak Ada Virus Corona, Harusnya Sekarang Paul Pogba Berkostum Juventus
Richard Andreas | 9 Oktober 2020 05:45
Bola.net - Bursa transfer musim panas 2020 ini berjalan tak biasa. Tidak banyak transfer pemain top, tidak banyak kejutan, sebagian karena dampak pandemi virus corona terhadap finansial klub.
Klub-klub dipaksa berhemat. Real Madrid tidak belanja pemain baru, Barcelona gagal mendapatkan target, juga ada Manchester United yang baru bisa bergerak di deadline day.
Bicara soal MU, ternyata seharusnya ada beberapa pemain yang meninggalkan MU di bursa transfer kemarin, salah satunya Paul Pogba. Gelandang Prancis ini dikabarkan masuk bidikan Juventus.
Benarkah demikian? Scroll ke bawah ya, Bolaneters!
Pogba seharusnya ke Juve
Masa depan Pogba memang tak pernah jelas di MU. Bahkan di tengah cedera panjang, dia terus dihubungkan dengan Real Madrid dan Juventus.
Kini kabar itu terbukti benar, meski gagal. Si ahli transfer sepak bola Eropa, Fabrizio Romano, mengatakan bahwa Pogba seharusnya mengenakan kostum Juve saat ini.
Si Nyonya Tua sudah siap mendatangkan Pogba untuk menyelamatkannya dari kritik tak masuk akal di MU, Pogba sendiri sudah mau pindah. Namun, pandemi virus corona membuat segalanya jadi lebih sulit.
"Andai tidak ada virus corona, saat ini Paul Pogba seharusnya bermain untuk Juventus. Juve siap melontarkan tawaran untuk Pogba, tapi krisis finansial membuatnya mustahil," ujar Romano pada Here We Go Podcast.
Selamatkan karier
Meski batal pindah pada bursa transfer kemarin, Pogba belum sepenuhnya aman di MU. Dia masih harus membuktikan diri sebagai pemain yang dibutuhkan Setan Merah.
Saat ini Pogba memasuki tahun terakhir dalam kontraknya, yang bakal kedaluwarsa pada Juni 2021 mendatang. Namun, ada opsi perpanjangan satu tahun lagi yang bisa diaktifkan MU.
Keputusan ada di tangan Pogba. Dia bisa membuka kembali negosiasi dengan Juve pada Januari 2021 mendatang, tentu dengan niat pindah.
Di sisi lain, Pogba juga bisa bertahan di MU dan membuktikan diri. Menjawab kritik bahwa dia benar pemain yang dibutuhkan Setan Merah untuk kembali ke level tertinggi.
Sumber: Sportskeeda
Baca ini juga ya!
- Adrian Dikritik, Liverpool Resmi Datangkan Calon Penerus Alisson Becker dari Brasil
- Daftar Belanja Arsenal: Partey Cek! Berikutnya Houssem Aouar
- Usai Dibantai Villa, Apakah Liverpool Perlu Memboyong Koulibaly?
- Dalam Diri Partey, Arsenal Dapatkan Pemain yang Mampu Tampil Konsisten di Tiap Laga
- Posisinya Mulai Diusik Bek Muda Chelsea, Azpilicueta Woles
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Siapa yang Terbaik di Mata Trincao, Ronaldo atau Messi?
Liga Spanyol 8 Oktober 2020, 19:00 -
Usai Juventus, Maurizio Sarri Bakal Latih Fiorentina?
Liga Italia 8 Oktober 2020, 18:40 -
Juventus Membangun Hidup Baru Tanpa Cristiano Ronaldo: Memang Sudah Siap?
Liga Italia 8 Oktober 2020, 13:40 -
Bukti Rasa Hormat, Inilah 6 Ungkapan Kagum Lionel Messi pada Cristiano Ronaldo
Liga Spanyol 8 Oktober 2020, 13:00 -
5 Ungkapan Kagum Cristiano Ronaldo pada Lionel Messi
Liga Italia 8 Oktober 2020, 12:50
LATEST UPDATE
-
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52 -
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39