Andai Gakpo Gagal, Manchester United Bakal Kejar Bintang AC Milan Ini
Serafin Unus Pasi | 6 Desember 2022 21:04
Bola.net - Klub Premier League, Manchester United dilaporkan mulai menyiapkan rencana B jika mereka gagal mendapatkan jasa Cody Gakpo. Setan Merah dilaporkan akan mencoba mendatangkan Rafael Leao dari AC Milan.
Nama Gakpo saat ini sedang intens dikaitkan dengan Manchester United. Setan Merah melihat penyerang 23 tahun itu sebagai pengganti Cristiano Ronaldo yang kontraknya baru-baru ini mereka putus di tengah jalan.
Namun MU mendapatkan adangan yang berat untuk merekrut Gakpo. Pasalnya sejumlah klub top Eropa seperti Real Madrid, Liverpool dan Chelsea juga menaruh minat pada pemain timnas Belanda ini.
Dilansir Calciomercato, Manchester United sudah mempersiapkan rencana B jika mereka gagal merekrut Gakpo. Mereka akan mengalihkan fokus mereka pada Rafael Leao.
Simak situasi transfer Leao selengkapnya di bawah ini.
Penyerang Teruji
Menurut laporan tersebut, Manchester United sudah mantap menjadikan Leao sebagai alternatif transfer Gakpo.
Tim pelatih MU terkesan dengan performa pemain timnas Portugal itu. Pasalnya berhasil membawa AC Milan menjadi juara Serie A di musim lalu.
Di usianya yang relatif masih muda, kemampuannya dianggap berada di atas rata-rata. Jadi Erik Ten Hag menilai Leao bakal jadi rekrutan yang apik bagi timnya.
Ada Celah
Laporan tersebut mengklaim bahwa ada celah bagi Manchester United untuk membajak sang penyerang.
Kontrak Leao di AC Milan habis di tahun 2024. Sejauh ini AC Milan masih sulit meyakinkannya untuk meneken kontrak baru di San Siro.
Itulah mengapa MU punya peluang membujuk Leao untuk tidak memperpanjang kontraknya dan pindah ke Old Trafford di tahun 2023 nanti.
Mahar Transfer
Manchester United harus siap keluar uang agak banyak untuk merekrut Leao di tahun 2023 nanti.
Sang pemain dilaporkan baru boleh meninggalkan San Siro dengan tebusan 80 juta Euro di musim panas nanti.
Klasemen Premier League
(Calciomercato)
Baca Juga:
- Saingi Chelsea, Manchester United Juga Tertarik Angkut Josko Gvardiol
- Eks MU Ini Nantikan Kedatangan Cristiano Ronaldo di Arab Saudi
- Diincar MU dan Chelsea, Agen Denzel Dumfries Berharap Inter Milan Tidak Jual Mahal
- Piala Dunia 2022: Kenapa Maguire Mainnya Lebih Baik di Timnas Inggris Ketimbang di Man United?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kiper Piala Dunia 2022 Ini Bakal Jadi Pengganti David De Gea di MU?
Liga Inggris 5 Desember 2022, 21:01 -
Inikah Pengganti Harry Maguire di Skuat Manchester United Musim Depan?
Liga Inggris 5 Desember 2022, 20:47 -
Gawat MU! Real Madrid Beneran Kepincut Marcus Rashford
Liga Inggris 5 Desember 2022, 20:34 -
Dikaitkan dengan Banyak Klub Top Eropa, Cody Gakpo: Entar Dulu Ya!
Liga Inggris 5 Desember 2022, 20:14 -
Berkat Polesan Erik Ten Hag di MU, Rashford Kini Gacor di Piala Dunia 2022
Piala Dunia 5 Desember 2022, 09:43
LATEST UPDATE
-
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50 -
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39