Ampas di MU, Tottenham Diklaim Tidak Akan Tertarik Angkut Harry Maguire
Serafin Unus Pasi | 20 Desember 2022 06:33
Bola.net - Mantan pemain Arsenal, William Gallas mengomentari rumor Tottenham akan merekrut Harry Maguire di musim panas tahun 2023 mendatang. Ia mengklaim transfer itu tidak akan terjadi.
Tottenham diketahui sedang berburu bek tengah baru. Tim asal London Utara kekurangan tenaga di sektor bek tengah sehingga Antonio Conte ingin timnya mendatangkan bek tengah baru di tahun depan.
Belakangan ada satu nama yang gencar dikaitkan dengan Tottenham. Bek itu adalah Harry Maguire yang saat ini bermain untuk Manchester United.
Gallas menilai transfer Maguire ke Tottenham itu tidak akan terjadi. "Manchester United terlalu besar untuk Harry Maguire, itulah mengapa ia tidak bermain dengan bagus di sana," buka Gallas kepada Genting Casino.
Baca komentar lengkap sang mantan bek di bawah ini.
Performa Buruk
Gallas menyebut bahwa Tottenham tidak akan mendatangkan Maguire di tahun 2023 mendatang.
Ia menilai performa sang bek sudah terbukti tidak maksimal selama membela MU sehingga untuk apa Tottenham mendatangkan pemain dengan kualitas seperti itu.
"Saya tidak yakin Tottenham menginginkan Maguire. Mereka memang membutuhkan bek tengah namun Maguire bukan opsi yang bagus untuk mereka," sambung Gallas.
Cari yang Muda
Lebih lanjut, Gallas juga menyebut Maguire kini usianya sudha tidak muda lagi. Jadi Tottenham bakal lebih fokus mencari bek muda sebagai investasi masa depan mereka.
"Dia [Maguire] saat ini hampir berusia 30 tahun dan kita tahu ia tidak punya kecepatan yang bagus sebagai seorang bek. Jadi semakin usianya menua, Maguire bakal semakin lambat," beber Gallas.
"Tottenham lebih baik menginvestasikan uang mereka untuk bek muda yang bisa menjadi masa depan mereka. Mereka lebih baik mendatangkan pemain seperti[Josko] Gvardiol ketimbang Maguire," imbuhnya.
Ingin Berjuang
Dalam wawancaranya di Piala Dunia 2022 kemarin, Maguire menegaskan bahwa ia masih belum menyerah di Manchester United.
Ia siap memberikan segalanya agar bisa kembali ke starting XI Setan Merah sesegera mungkin.
Klasemen Premier League
(Genting Casino)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Laris Manis, Aaron Wan-Bissaka Jadi Tinggalkan Manchester United?
Liga Inggris 19 Desember 2022, 21:27 -
Kabar Baik MU! Raphael Varane Pulang dari Qatar Bebas Cedera
Liga Inggris 19 Desember 2022, 21:15 -
Chelsea Siapkan Manuver Senyap untuk Bajak Alejandro Garnacho
Liga Inggris 19 Desember 2022, 21:05 -
Gokil, Sultan Qatar Bakal Jadi Pemilik Baru Manchester United?
Liga Inggris 19 Desember 2022, 20:52 -
Beneran Nih? Frenkie De Jong Janji Mau Susul Erik Ten Hag ke MU?
Liga Inggris 19 Desember 2022, 20:34
LATEST UPDATE
-
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39