Ambisi Bernardo Silva Bawa Manchester City Berjaya di Eropa
Ari Prayoga | 21 Mei 2019 07:47
Bola.net - - Bintang Manchester City, Bernardo Silva menegaskan ambisi untuk membawa timnya berjaya di kompetisi Eropa, terutam Liga Champions musim depan.
Musim ini City menorehkan prestasi luar biasa di kancah domestik. Pasukan Pep Guardiola sukses memborong tiga trofi yang bisa didapat di Inggris, yakni EFL Carabao Cup, Premier League, dan FA Cup.
Namun kesuksesan itu tak terjadi di Eropa. City harus terhenti di babak perempat final Liga Champions usai disingkirkan sesama tim Inggris, Tottenham Hotspur.
Rasa Terima Kasih Bernardo
Menurut Bernardo Silva, musim luar biasa yang dijalani City tak lepas dari dukungan suporter setia mereka. Pemain sayap asal Portugal itu pun merasa sangat berterima kasih pada fans.
"Terima masih semuanya. Cara kalian mendorong kami musim ini. Kalian membuat ini nyata bagi kami. Tanpa mereka, ini tak mungkin terjadi. Musim depan, kami akan kembali, mencoba memberikan lebih banyak trofi pada kalian," ujar Bernardo kala berbicara dalam acara perayaan treble domestik City seperti dikutip Goal International.
"Kami telah bekerja keras. Kami sangat lelah! Musim ini sangat panjang, musim yang fantastis bagi kami, tapi dengan empat trofi [plus Community Shield] untuk semua skuat dan staf, ini luar biasa," imbuhnya.
Harapan Bernardo
Lebih lanjut, Bernardo mencoba meyakinkan fans City bahwa ia dan rekan-rekannya akan berjuang mati-matian untuk meraih kejayaan di Eropa musim depan.
"Semoga, kami ingin lebih baik, juga mencoba meraih trofi Eropa, inilah yang masih kurang dari kami," tutur eks pemain AS Monaco tersebut.
"Suporter perlu menuntut lebih dari kami. Trofi Eropa, kami membutuhkannya. Mari kita coba meraihnya!" seru Bernardo.
Bernardo Silva sendiri melengkapi musim luar biasanya dengan menyabet penghargaan pemain terbaik Manchester City musim ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bayern Munchen Mulai Bermanuver Untuk Leroy Sane
Bundesliga 20 Mei 2019, 22:00 -
Sikut MU, Manchester City Juga Kejar Harry Maguire
Liga Inggris 20 Mei 2019, 18:40 -
Meski Punya Banyak Uang, Akan Sulit Bagi City Cari Pengganti Kompany
Liga Inggris 20 Mei 2019, 17:54 -
Manchester City Ramaikan Perburuan Matthijs De Ligt
Liga Inggris 20 Mei 2019, 17:40 -
Gagal di Liga Champions Tidak Menodai Musim Sempurna Manchester City
Liga Inggris 20 Mei 2019, 13:53
LATEST UPDATE
-
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02 -
Masa Depan Luka Modric: Impian Pensiun di Real Madrid
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:00 -
Alexander Isak vs Julian Alvarez: Siapa yang Cocok untuk Liverpool?
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:45 -
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39