Ambisi Arsenal Mengejar Emiliano Buendia Terdengar Masuk Akal jika Melihat Statistik Ini
Yaumil Azis | 8 Januari 2021 13:23
Bola.net - Kreativitas merupakan aspek penting dalam permainan yang tidak dimiliki Arsenal sekarang. Itulah mengapa klub asuhan Mikel Arteta tersebut dikaitkan dengan sejumlah nama di bursa transfer musim dingin ini.
Isco merupakan salah satu pemain yang disebut masuk dalam daftar buruan Arsenal. Selain itu, sejumlah laporan berkata kalau the Gunners juga berminat merekrut Julian Brandt dari Borussia Dortmund.
Di antara sederet pemain yang dikaitkan dengan Arsenal ada nama penggawa Norwich City, Emiliano Buendi. Gelandang berdarah Argentina tersebut gagal membantu Norwich untuk bertahan di Premier League musim ini.
Kendati demikian, performa yang ia tunjukkan membuat banyak klub berminat. Namun Arsenal kesulitan merekrutnya karena Norwich mematok harga sang pemain cukup tinggi, yakni senilai 40 juta pounds.
Dari beberapa laporan, Arsenal disebut siap melepas salah satu dari Reiss Nelson atau Jack Willow guna menurunkan harganya. Kalau benar, ini akan menjadi bukti kalau the Gunners memang sangat menginginkan jasanya.
Ambisi ini jadi terasa masuk akal saat membandingkan statistik Buendia dengan sosok kreator Arsenal saat ini. Berikut ini sajian dari Planet Football terkait perbandingan statistik musim 2020/21 Buendia dengan beberapa pemain andalan the Gunners.
Gol
- Emiliano Buendia - 7
- Alexandre Lacazette - 7
- Pierre-Emerick Aubameyang -3
- Bukayo Saka - 3
- Nicolas Pepe - 2
- Willian - 0
- Dani Ceballos - 0
Assist
- Emiliano Buendia - 7
- Willian - 3
- Dani Ceballos - 1
- Bukayo Saka - 1
- Pierre-Emerick Aubameyang - 1
- Nicolas Pepe - 0
- Alexandre Lacazette - 0
Gol atau Assist Per Menit
- Alexandre Lacazette – 124
- Emiliano Buendia – 126.7
- Nicolas Pepe – 227.5
- Willian – 303
- Bukayo Saka – 309
- Pierre-Emerick Aubameyang – 336.7
- Dani Ceballos – 950
Rata-rata Tembakan Per 90 Menit
- Emiliano Buendia – 3.2 (1.3)
- Nicolas Pepe – 2.6 (1.6)
- Alexandre Lacazette – 2.4 (1.6)
- Bukayo Saka – 2.4 (1.5)
- Pierre-Emerick Aubameyang – 2.1 (1.5)
- Willian – 1.1 (0.6)
- Dani Ceballos – 0.7 (0.1)
Dribble Sukses Per 90 Menit
- Dani Ceballos – 1.7 (68%)
- Emiliano Buendia – 1.7 (60.7%)
- Bukayo Saka – 1.7 (54.8%)
- Nicolas Pepe – 1.6 (53.3%)
- Alexandre Lacazette – 0.9 (69.2%)
- Willian – 0.8 (88.8%)
- Pierre-Emerick Aubameyang – 0.4 (57.1%)
Kreasi Peluang Per 90 Menit
- Emiliano Buendia – 3.4
- Willian – 1.7
- Dani Ceballos – 1.5
- Alexandre Lacazette – 1.3
- Bukayo Saka – 1.2
- Pierre-Emerick Aubameyang – 0.9
- Nicolas Pepe – 0.4
Akurasi Operan Per 90 Menit
- Dani Ceballos – 69.6 (86.3%)
- Emiliano Buendia – 54.5 (77.1%)
- Willian – 42.3 (88.1%)
- Bukayo Saka – 33.5 (77.8%)
- Nicolas Pepe – 27.3 (72.5%)
- Pierre-Emerick Aubameyang – 24.4 (79.2%)
- Alexandre Lacazette – 23 (75.2%)
(Planet Football)
Baca Juga:
- Permintaan Muluk-muluk Fenerbahce kepada Arsenal untuk Merekrut Mesut Ozil
- Wilfried Zaha Sempat Nyaris Gabung Arsenal, Mengapa Batal?
- Dortmund Siap Lepas Julian Brandt ke Arsenal, tapi...
- Tak Lagi Ngotot, Sekarang Arteta Sadar Gaya Main Arsenal harus Fleksibel
- Tanda-Tanda Kepindahan Mesut Ozil dari Arsenal ke Fenerbahce Semakin Terlihat Jelas
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mikel Arteta Indikasikan Mesut Ozil Segera Tinggalkan Arsenal
Liga Inggris 7 Januari 2021, 21:40 -
Arsenal Gigit Jari! Emiliano Buendia Indikasikan Ogah Tinggalkan Norwich City
Liga Inggris 7 Januari 2021, 16:50 -
Demi Tepati Janji pada Ibu, Mesut Ozil Merapat ke Fenerbahce?
Liga Inggris 7 Januari 2021, 14:04 -
Tenang, Pemain Muda Arsenal Ini Takkan Bernasib Sama Seperti Serge Gnabry
Liga Inggris 7 Januari 2021, 14:02
LATEST UPDATE
-
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40