Aman! Usaha Liverpool Angkut Mac Allister tak Diganggu Man City
Dimas Ardi Prasetya | 24 Mei 2023 06:01
Bola.net - Liverpool bisa bernafas dengan lega sekarang karena usaha mereka untuk memboyong Alexis Mac Allister dari Brighton tak mendapat gangguan dari Manchester City.
Liverpool akan melakukan pembenahan besar pada musim panas 2023 nanti. Mereka akan memboyong gelandang-gelandang baru.
Lini tersebut memang butuh peremajaan. Selain itu Liverpool akan kekurangan pemain karena tiga gelandang dipastikan cabut dari Anfield.
Ada sejumlah nama pemain yang masuk bidikan Liverpool. Salah satunya adalah Mac Allister.
Liverpool Segera Tuntaskan Transfer Mac Allister
Liverpool disebut sangat serius ingin mendatangkan Alexis Mac Allister. Apalagi mereka sebelumnya gagal memboyong Jude Bellingham.
Liverpool pun dikabarkan berpeluang besar untuk bisa memboyong Mac Allister. Mereka disebut sudah mencapai kesepakatan personal dengan gelandang asal Argentina tersebut.
Mac Allister juga dilaporkan siap gabung Liverpool meski mereka tak main di Liga Champions musim depan. Dan yang paling penting, Brighton juga sudah siap melepas sang gelandang.
Man City Datang Menganggu Liverpool
Akan tetapi kemudian datang kabar buruk bagi Liverpool. Manchester City dikabarkan login alias ikut serta dalam perburuan Alexis Mac Allister.
Kabarnya City ingin memboyong empat pemain baru pada musim panas 2023 nanti. Salah satunya adalah Mac Allister.
City juga berharap bisa membujuk Mac Allister dengan memberikannya kesempatan bermain di Liga Champions. Liverpool sendiri musim depan cuma akan bermain di Liga Europa.
City tak Incar Mac Allister
Namun akhirnya ada kabar bagus bagi Liverpool. Rumor yang menyebut bahwa Manchester City ikut mengejar servis Alexis Mac Allister ternyata tidak benar.
Hal tersebut diutarakan oleh Fabrizio Romano. Ia mengatakan Liverpool tetap yang terdepan dalam perburuan Mac Allister.
Ia juga menyebut Liverpool segera menuntaskan transfer Mac Allister dari Brighton. Sementara itu Man City sendiri sama sekali tak menjadikan gelandang 24 tahun tersebut sebagai pemain incarannya.
"Manchester City tidak dalam perlombaan untuk Alexis Mac Allister pada tahap ini. Tidak ada pembicaraan atau kontak konkret. #MCFC. Liverpool hampir mencapai kesepakatan penuh mengenai persyaratan pribadi dengan sang pemain, menunggu detail akhir. Ada jumlah / klausul tetap dalam kontrak #BHAFC-nya."
Jadwal Liverpool Berikutnya
Pertandingan: Southampton vs Liverpool
Stadion: St Mary's Stadium
Hari: Minggu, 28 Mei 2023
Kickoff: 22.30 WIB
Klasemen Premier League
(Twitter)
Baca Juga:
- Chelsea Belum Serius Kejar Dusan Vlahovic
- Roberto Firmino Berpotensi Ikuti Jejak Coutinho: Dari Liverpool Menyeberang ke Barcelona
- Carlo Ancelotti Ungkap Masa Depan Vinicius Junior di Real Madrid Usai Kasus Rasisme
- Casemiro Haramkan MU Pandang Sebelah Mata Chelsea yang Lagi Terluka
- Bayern Munchen Coba Tikung Arsenal untuk Transfer Declan Rice
- Inter Milan Ingin Pertahankan Romelu Lukaku, Tapi....
- Arsenal Ramaikan Perburuan Marc Guehi
- Manchester United Intip Peluang Daratkan Federico Chiesa
- Harga Naik 25%, Masih Minat Angkut Marcel Sabitzer, Wahai MU?
- Termasuk Di Maria, 4 Pemain ini Berpotensi Tinggalkan Juventus di Musim Panas 2023
- Dibantu Casemiro, Manchester United Inisiasi Transfer Neymar
- Daftar Lengkap Transfer Resmi 18 Klub Liga 1 2023/2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
5 Pemain yang Bisa Tinggalkan Manchester City di Akhir Musim 2022/2023
Editorial 23 Mei 2023, 12:50 -
Catatan Statistik: Siapa Lebih Bagus, Haaland atau Alvarez?
Liga Inggris 23 Mei 2023, 08:30
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41 -
Waduh, Thiago Motta Terancam Dipecat Juventus?
Liga Italia 21 Maret 2025, 00:40 -
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40