All In! Chelsea Coba Tuntaskan Transfer Moises Caicedo di Pekan Ini
Serafin Unus Pasi | 10 Agustus 2023 22:35
Bola.net - Klub Premier League, Chelsea nampaknya masih belum menyerah untuk mendatangkan Moises Caicedo. The Blues dilaporkan akan mencoba sekali lagi untuk menuntaskan transfer gelandang milik Brighton tersebut.
Sepanjang musim panas ini, nama Caicedo memang kerap dikaitkan dengan Chelsea. Mauricio Pochettino membidik pemain timnas Ekuador itu sebagai pengganti N'Golo Kante.
Namun sejauh ini proses transfer Caicedo berjalan rumit. Chelsea kesulitan mencapai kata sepakat dengan Brighton terkait mahar transfer sang gelandang.
Laporan The Guardian mengklaim bahwa Chelsea belum menyerah. Mereka dikabarkan akan sekali lagi mencoba mendatangkan Caicedo.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Ikuti Mau Brighton
Setelah melalui proses yang panjang, Chelsea dikabarkan siap memenuhi permintaan Brighton untuk transfer Caicedo.
The Blues dilaporkan siap membayar sekitar 100 juta pounds untuk jasa sang gelandang. Namun mereka meminta ada sebuah kelonggaran dari Brighton.
Mereka meminta ada sebagian dari 100 juta pounds itu yang berupa adds on. Jika Brighton mau mengabulkan harga itu, maka Chelsea akan menebus Caicedo.
Tuntaskan Pekan Ini
Laporan tersebut mengklaim bahwa Chelsea saat ini mulai bergerak untuk mengamankan jasa Caicedo.
Mereka sudah meminta pertemuan lagi dengan manajemen Brighton. Mereka bertekad untuk segera menuntaskan transfer ini.
Chelsea menargetkan transfer sang gelandang bisa kelar pada akhir pekan ini.
Rekrut Gelandang Lain
Menurut gosip yang beredar di Inggris, Chelsea akan mendatangkan gelandang lain di musim panas ini.
Mereka dikabarkan mengaktifkan klausul rilis Tyler Adams dari Leeds United.
Klasemen Premier League
(The Guardian)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Masih Ingat Ross Barkley? Dia Comeback ke Premier League Loh!
Liga Inggris 9 Agustus 2023, 23:31 -
Neymar Dilaporkan Bakal Cabut dari PSG, Sang Ayah: Hoax Doang Itu Mah!
Liga Spanyol 9 Agustus 2023, 23:10 -
Chelsea Putuskan Lepas Cesare Casadei?
Liga Inggris 9 Agustus 2023, 22:39 -
Perburuan Striker Inter Milan: Folarin Balogun Yes, Romelu Lukaku Skip!
Liga Inggris 9 Agustus 2023, 18:00 -
Thomas Tuchel Ajak Kepa Arrizabalaga Pindah ke Bayern Munchen?
Bundesliga 9 Agustus 2023, 17:40
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39