Alexandre Lacazette Tergoda Pindah ke Barcelona
Serafin Unus Pasi | 6 September 2019 17:40
Bola.net - Sebuah kabar kurang baik datang bagi Arsenal. Striker mereka, Alexandre Lacazette diyakini mulai tergoda untuk pindah ke Barcelona.
Sudah menjadi rahasia umum bahwa Barcelona membutuhkan striker murni baru. Mereka mulai menyiapkan pengganti Luis Suarez yang usianya sudah tidak muda lagi.
Pada musim panas kemarin, Barca sempat mengejar tanda tangan Alexandre Lacazette. Namun mereka gagal mendatangkan pemain Arsenal itu hingga deadline day bursa transfer.
Football London mengklaim bahwa pendekatan yang dilakukan Barcelona itu tergolong sukses. Pasalnya, Lacazette mulai mempertimbangkan pindah ke Camp Nou pada bursa transfer depan.
Simak situasi transfer Lacazette di bawah ini.
Tertarik Pindah
Menurut laporan tersebut, Lacazette cukup tertarik dengan prospek membela Barcelona.
Sang striker meyakini bahwa tidak setiap hari ia mendapat kesempatan bergabung dengan salah satu klub terbesar di dunia. Untuk itu ia mulai tertarik untuk bergabung dengan El Blaugrana.
Lacazette disebut sudah meminta sang agen mempelajari tawaran Barca sebelum ia memberikan jawaban.
Tunda Kontrak
Pada kesempatan yang sama, Arsenal mengetahui pergerakan Barcelona tersebut. Untuk itu mereka berencana untuk memperpanjang kontrak Lacazette.
Striker asal Prancis ini sejatinya masih memiliki tiga tahun masa bakti di London Utara. Namun Arsenal tidak mau kecolongan sehingga mereka ingin memperbaharui kontrak sang striker.
Namun Lacazette dikabarkan meminta menunda proses negosiasi kontrak tersebut, karena ia lebih memprioritaskan pindah ke Barcelona.
Beli Striker
Pada musim panas ini, Barcelona baru saja membeli striker baru.
Mereka mendatangkan Antoine Griezmann dari Atletico Madrid dengan mahar 120 juta Euro.
(Football London)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inilah 55 Nominasi FIFPro World XI 2019, Ada Van Dijk, Messi, Pogba, Ronaldo
Piala Dunia 5 September 2019, 20:06 -
Meski Gagal ke Barcelona, Neymar Diklaim Tetap Hepi
Liga Spanyol 5 September 2019, 15:40 -
Cesc Fabregas: Tidak Akan Ada Lionel Messi yang Baru
Liga Spanyol 5 September 2019, 15:20 -
5 Pelatih yang Bisa Gantikan Ernesto Valverde di Barcelona
Editorial 5 September 2019, 14:29 -
Masih Berminat ke Juventus, Rakitic Tinggalkan Barcelona Bulan Januari?
Liga Inggris 5 September 2019, 11:20
LATEST UPDATE
-
Elang Andes Siap Menerkam: Superioritas Peru atas Bolivia
Amerika Latin 20 Maret 2025, 14:09 -
Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024/2025
Bola Indonesia 20 Maret 2025, 14:09 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Australia dari HP Kamu!
Tim Nasional 20 Maret 2025, 14:00 -
Profil Biodata Dean James: Benteng Baru di Sisi Kiri Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 13:54 -
Brasil Goyah, Kolombia Bisa Menggoreskan Luka
Amerika Latin 20 Maret 2025, 13:49 -
Koeman dan Warisannya di Barcelona: Lahirnya Generasi Emas Baru
Liga Spanyol 20 Maret 2025, 13:45 -
Profil dan Biodata Joey Pelupessy: Jantung Baru Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 13:28
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40