Alexandre Lacazette Bantah Sudah Negosiasi dengan AS Roma, Bakal Bertahan di Arsenal?
Ari Prayoga | 14 Agustus 2021 01:40
Bola.net - Striker Arsenal, Alexandre Lacazette lewat sang agen menegaskan bahwa pihak mereka hingga saat ini masih belum menggelar proses negosiasi dengan AS Roma.
Kontrak Lacazette bersama Arsenal bakal berakhir pada tahun depan. Namun, hingga kini masih belum ada tanda-tanda kesepakatan soal kontrak baru tercapai antara kedua belah pihak.
Artinya, Arsenal harus menjual Lacazette pada musim panas ini jika tak mau kehilagan striker asal Prancis itu secara cuma-cuma pada tahun depan.
Pengakuan Agen Lacazette
Belakangan muncul kabar yang menyebut bahwa pelatih Roma, Jose Mourinho tertarik untuk memboyong Lacazette ke ibu kota Italia pada musim panas ini.
Namun, kini Jeremy Sutter menyatakan bahwa belum ada negosiasi antara pihaknya dengan Roma. Sebagai informasi, Sutter bekerja untuk Score Agencies yang mewakili Lacazette.
"Tidak, tidak ada negosiasi yang sedang berlangsung dengan Roma untuk Lacazette. Saya belum melakukan kontak dengan (direktur olahraga Roma) Tiago Pinto," ungkap Sutter kepada LaRoma24.
Saran Winterburn
Baru-baru ini eks bek Arsenal, Nigel Winterburn memberi saran kepada Mikel Arteta untuk tak buru-buru menjual Lacazette, apalagi jika sang pengganti belum didapat.
“Lacazette adalah striker yang berbeda dengan apa pun yang dimiliki Arsenal di klub. Ketika dia dalam performa terbaik, dia menahan bola dengan baik, kerja samanya bagus," tutur Winterburn.
“Saya kira tingkat serangannya bukan yang terbaik dari apa yang Anda inginkan, tetapi kemudian kami juga tidak berada di puncak liga saat ini juga." tukasnya.
Lacazette sendiri harus absen dalam partai pembuka Premier League antara Brentford versus Arsenal pada Sabtu (14/8/2021) ini karena mengalami sakit.
Sumber: LaRoma24
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Loh, Tammy Abraham Tolak Ajakan Jose Mourinho ke AS Roma?
Liga Inggris 13 Agustus 2021, 17:00 -
5 Striker Tua yang Pernah Direkrut Inter Milan Sebelum Edin Dzeko, Gagal atau Sukses?
Editorial 13 Agustus 2021, 16:54 -
Inter Masih Masuk Hitungan, Ini Empat Pesaing Utama Juventus Versi Bonucci
Liga Italia 12 Agustus 2021, 23:52 -
Milan Berharap Florenzi Bisa Diangkut dari Roma Pekan Ini
Liga Italia 12 Agustus 2021, 19:58
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39