Alexander-Arnold Bek Terbaik Dunia, Jurgen Klopp: Saya Tidak Peduli!
Asad Arifin | 27 Desember 2019 08:20
Bola.net - Trent Alexander-Arnold terus tampil dengan performa terbaiknya. Banyak pujian yang mengarah padanya sebagai bek sayap terbaik di dunia. Akan tetapi, manajer Liverpool, Jurgen Klopp, tidak peduli dengan hal itu.
Alexander-Arnold bermain apik pada laga melawan Leicester City, Jumat (27/12/2019) pada laga pekan ke-19 Premier League. Dia berperan besar di balik kemenangan dengan skor 4-0 yang diraih Liverpool.
Alexander-Arnold mengirim dua umpan yang berujung terciptanya gol. Dia kemudian juga sekali mencatatkan namanya di papan skor. Dua assist dan satu gol menjadi bukti performa apik Alexander-Arnold.
Alexander-Arnold pun kini tercatat sudah mencetak dua gol dari 18 kali berlaga di Premier League. Untuk jumlah assist, Alexander-Arnold kini punya delapan assist. Hanya kalah dari Kevin De Brunye dengan 10 assist.
Alexander-Arnold Bek Kiri Terbaik di Dunia?
Performa gemilang Trent Alexander-Arnold sebenarnya sudah bisa dinikmati sejak musim 2018/2019 lalu. Salah satu aksi heroiknya tentu saja ketika melepas tendangan sudut cepat melawan Barcelona di semifinal Liga Champions.
Musim lalu, Alexander-Arnold mencetak 12 assist di Premier League. Dia juga punya catatan tiga assist di Liga Champions, yang membantu Liverpool menjadi juara. Lantas, apa sudah layak menyebut Alexander-Arnold bek kiri terbaik dunia saat ini?
"Jujur saja, saya tidak terlalu tertarik," ucap Jurgen Klopp dikutip dari situs resmi Liverpool.
"Kami tahu betapa pentingnya umpan crossing ini bagi kami, betapa pentingnya hal-hal ini bagi kami, jadi itu benar-benar luar biasa. Tapi saya tidak bisa membandingkannya karena saat ini saya hanya menonton pertandingan Liverpool, jadi saya tidak melihat yang lain," sambung Jurgen Klopp.
Semua Pemain Liverpool Sama Bagusnya
Jurgen Klopp tidak tertarik untuk memberi pujian pada satu pemain Liverpool saja. Bahkan, pemain yang hanya duduk di bangku cadangan pun dianggap penting. Namun, secara teknis, dia mengakui bahwa Trent Alexander-Arnold bermain sangat bagus.
"Dia memainkan laga yang sangat bagus, tetapi bukan laga yang sempurna. Itu tidak sempurna tetapi itu benar-benar bagus dan itu menentukan dan banyak membantu kami," kata Jurgen Klopp.
Hasil kemenangan 4-0 atas Leicester sendiri membuat Liverpool makin nyaman di puncak klasemen pekan ke-19 Premier League. Liverpool kini unggul 13 poin atas Leicester City yang berada di posisi kedua klasemen.
Sumber: Liverpool
Baca Ini Juga:
- Hasil Lengkap dan Klasemen Premier League: Liverpool Unggul 13 Poin
- Pogba Baru Sembuh, Manchester United Malah Terancam Kehilangan Gelandang Lagi
- Agen: Granit Xhaka akan Tinggalkan Arsenal di Bursa Transfer Musim Dingin
- Statistik Laga Leicester City vs Liverpool: Liverpool Cetak Gol ke-500 di Era Jurgen Klopp
- Arsenal Imbang, Aubameyang: Seharusnya Bisa Dapat Tiga Poin
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal dan Live Streaming Leicester City vs Liverpool di Mola TV
Liga Inggris 26 Desember 2019, 23:51 -
Ederson Optimis Manchester City Bisa Susul Liverpool
Liga Inggris 26 Desember 2019, 21:20 -
Ederson: Rivalitas Dengan Alisson Cuma Sebatas di Lapangan
Liga Inggris 26 Desember 2019, 20:54 -
Januari, Liverpool Didesak Beli Dua Amunisi Baru
Liga Inggris 26 Desember 2019, 20:19 -
Liverpool Diperbolehkan Pakai Lencana Emas di Premier League
Liga Inggris 26 Desember 2019, 19:49
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39