Akhirnya! Kobbie Mainoo Segera Teken Kontrak Baru di MU?

Serafin Unus Pasi | 18 Maret 2025 20:18
Akhirnya! Kobbie Mainoo Segera Teken Kontrak Baru di MU?
Kobbie Mainoo merayakan gol dalam laga FCSB vs Manchester United di Liga Europa, Jumat (31/1/2025) dini hari WIB. (c) AP Photo/Andreea Alexandru

Bola.net - Ada kabar baik datang bagi Manchester United. Gelandang mereka, Kobbie Mainoo dilaporkan sudah hampir sepakat untuk memperpanjang kontraknya di Old Trafford.

Manchester United memang lagi dibuat resah oleh Mainoo. Kontrak sang gelandang di Old Trafford mulai menipis.

Advertisement

Manajemen MU dilaporkan sudah menawari sang gelandang kontrak baru sejak tahun lalu. Namun proses negosiasi ini berjalan cukup alot.

Namun mufcMPB melaporkan bahwa ada progress bagus dalam proses negosiasi kontrak Mainoo. Kedua pihak nampaknya bisa mencapai sepakat dalam waktu dekat ini.

Simak informasi selengkapnya di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Mulai Mencair

Mulai Mencair

Aksi Kobbie Mainoo pada laga MU vs Crystal Palace di pekan ke-24 Premier League 2024/2025 (c) AP Photo/Dave Thompson

Menurut laporan tersebut, Manchester United memang mengintesifkan pembicaraan seputar kontrak baru Mainoo baru-baru ini.

Dalam pembicaraan tersebut, mulai ada progress positif di antara kedua pihak. Mereka mulai menemukan titik temu terkait gaji sang pemain.

Kedua pihak saat ini masih terus mengelaborasi pembicaraan ini dan mereka yakin akan segera mencapai titik temu.

2 dari 4 halaman

Nego Gaji

Nego Gaji

Selebrasi Kobbie Mainoo dalam laga Liga Europa antara FCSB vs Manchester United, Jumat (31/1/2025). (c) AP Photo/Andreea Alexandru

Menurut laporan yang beredar, alotnya negosiasi kontrak baru Mainoo karena masalah gaji.

Pihak Mainoo merasa sang gelandang sudah menjadi pemain penting di skuad MU. Sehingga mereka meminta bayaran yang cukup mahal untuk gajinya.

Sementara pihak MU enggan memberikan gaji terlalu mahal untuk sang pemain karena usianya yang masih muda dan mereka tidak mau merusak struktur gaji mereka.

3 dari 4 halaman

Segera Comeback

Segera Comeback

Premier League 2024/2025: Ekspresi pemain Manchester United, Kobbie Mainoo, dalam laga vs Liverpool di pekan ke-3 (c) AP Photo/Dave Thompson

Mainoo sendiri sudah hampir dua bulan absen membela Manchester United karena cedera.

Ia diperkirakan sudah bisa memperkuat Setan Merah lagi di pertengahan hingga April 2025 mendatang.