Akhirnya Jelas, Ini Alasan Raheem Sterling Tinggalkan Man City untuk Chelsea
Richard Andreas | 12 Agustus 2022 06:30
Bola.net - Raheem Sterling coba menjelaskan alasannya meninggalkan Manchester City untuk Chelsea musim panas ini. Transfer Sterling jelas jadi salah satu yang mencuri perhatian.
Betapa tidak, Sterling sedang bermain di level tertinggi bersama Man City, tidak ada alasan kuat yang mendesaknya untuk pergi. Man City juga terbukti bisa terus meraih trofi.
Biar begitu, Sterling justru memilih mengakhiri tujuh tahun kariernya di Etihad Stadium. Dia menerima pinangan Chelsea dan siap menyambut tantangan baru di London.
Tentu keputusan Sterling cukup sulit dipahami, khususnya bagi fans Man City. Lantas, apa alasannya?
Waktunya pergi
Tidak ada yang meragukan kekuatan Man City, ada banyak pemain top di bawah bimbingan Josep Guardiola. Masalahnya, skuad mentereng berarti persaingan internal jadi lebih sengit.
"Saya hanya merasa bahwa kesempatan saya di Man City semakin terbatas, khususnya soal menit bermain untuk berbagai alasan. Saya tidak bisa membuang waktu lagi," ujar Sterling.
"Di masa depan nanti, ketika menengok ke belakang, saya tidak mau dipandang sebagai pemain yang sempat bangkit lalu merosot dengan cepat. Jadi, saya harus mencari tantangan baru."
"Sejak usia 17, saya selalu jadi starter. Kini, ketika mencapai level terbaik saya, tentu saya tidak bisa terima jika tidak bermain reguler," imbuhnya.
Percaya dengan Chelsea
Memilih Chelsea tentu bukan keputusan mudah bagi Sterling, terlebih karena riwayat kariernya. Namun, begitu melihat proyek perkembangan klub dan kerja keras Tuchel, dia langsung yakin.
"Dengan opsi yang saya punya, Chelsea seolah-olah didesain khusus sesuai dengan tujuan pribadi saya dan keluarga, keputusan ini mudah, didukung dengan arah perkembangan klub," sambung Sterling.
"Coba Anda perhatikan Chelsea dalam beberapa tahun terakhir, saya kira mereka sudah mencapai empat atau lima final berbeda."
"Tim ini menunjukkan bahwa mereka bisa bersaing dan mereka akan jadi lebih baik," tandasnya.
Sumber: Chelsea
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- Juventus Siap-siap Patah Hati, Tottenham Punya Kans Lebih Kuat Dapatkan Memphis Depay
- Tawaran Chelsea Masih Ditolak Leicester City? Wesley Fofana Kalem Aja, Tuh!
- Alarm Bahaya untuk Tottenham, Chelsea Siapkan Christian Pulisic untuk Bajak Transfer Nicolo Zaniolo
- Chelsea Tidak Akan Bisa Bersaing di Empat Besar Kalau Kalah dari Tottenham
- Raheem Sterling Hengkang dari Manchester City ke Chelsea dengan Alasan Menit Bermainnya Sedikit, Kok
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Masih Ingat Willian? Dia Bakal Comeback ke EPL loh!
Liga Inggris 11 Agustus 2022, 23:00 -
Pengganti Christensen, Chelsea Ambil Bek dari Divisi Tiga Inggris?
Liga Inggris 11 Agustus 2022, 21:59 -
Hubungi Todd Boehly, Bos Chelsea Minta Dibelikan Pemain Ini
Liga Inggris 11 Agustus 2022, 17:40 -
Starting XI Pemain Termahal di Premier League: Dari Kepa Hingga Lukaku
Liga Inggris 11 Agustus 2022, 16:32
LATEST UPDATE
-
2 Kesalahan Fatal Nathan Tjoe-A-On yang Berujung Gol-gol Australia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 17:01 -
Langit Biru yang Mencekam: Laga Berat Argentina di Kandang Uruguay
Amerika Latin 20 Maret 2025, 15:59 -
Nomor 10 Timnas Indonesia: Dari Kurniawan Dwi Yulianto Turun ke Ole Romeny
Tim Nasional 20 Maret 2025, 15:35 -
Nonton Live Streaming Australia vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Tim Nasional 20 Maret 2025, 15:30 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Heineken Chinese Grand Prix 2025 di Vidio
Otomotif 20 Maret 2025, 15:29
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40