Ajax Persilahkan Donny Van De Beek Pindah, Kabar Baik untuk MU?

Yaumil Azis | 9 Mei 2020 15:05
Ajax Persilahkan Donny Van De Beek Pindah, Kabar Baik untuk MU?
Donny van de Beek (c) AP Photo

Bola.net - Menurut beberapa laporan, Donny van de Beek, sedang masuk dalam daftar incaran Manchester United. Dan direktur Ajax Amsterdam, Edwin van der Sar, berkata bahwa sang pemain bisa bergabung dengan klub lain musim depan.

Van de Beek membuktikan bahwa dirinya bukanlah pemain yang hanya meledak sekali saja di dunia sepak bola. seperti yang diketahui, ia merupakan salah satu pilar Ajax mencapai babak semi-final Liga Champions musim lalu.

Advertisement

Performanya masih apik di musim ini. Terbukti dengan catatan 10 gol dan 11 assist dalam 37 pertandingan di semua kompetisi. Sayangnya perjalanan Ajax di Liga Champions kandas pada fase grup.

Wajar jika klub-klub raksasa berminat dengannya. Salah satunya adalah Manchester United, yang menurut beberapa laporan diyakini mengincar jasa pemain berusia 23 tahun tersebut.

Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.

1 dari 2 halaman

Tidak Ada Diskon

Sejumlah pemberitaan mengabarkan kalau harga Van de Beek akan dipatok murah. Sebab, Ajax sedang membutuhkan dana tambahan karena pandemi virus Corona telah menghentikan kompetisi Eredivisie musim 2019/20.

Namun Van Der Sar menyatakan bahwa Ajax takkan memberi potongan pada harga Van de Beek. Meski ia mengkonfirmasi kalau sang gelandang diperbolehkan bergabung dengan klub lain musim depan.

"Tahun lalu, kami membuat kesepakatan verbal dengan [Andre] Onana, [Nicolas] Tagliafico, Van de Beek untuk bertahan satu musim lagi, dan kemudian kami akan saling membantu dan mencari langkah berikutnya buat karir mereka," ujar Van der Sar kepada Reuters.

"Tidak ada yang berubah. Takkan ada diskon 50 persen. Klub lain bisa melupakan itu," lanjutnya.

2 dari 2 halaman

Harga Pemain Ajax Masih Aman

Ajax terbilang cukup sukses dalam menahan pemain-pemain yang berjasa membawa mereka ke semi-final Liga Champions musim kemarin. Dari sekian nama, mereka hanya kehilangan dua penggawa penting saja.

Sekalinya pergi, Ajax mendapatkan keuntungan besar. Hasil penjualan Frenkie De Jong dan Matthijs De Ligt berada di kisaran 150 juta euro. Belum lagi ditambah dengan angka penjualan Hakim Ziyech ke Chelsea musim depan.

Pandemi virus Corona telah menurunkan harga pemain di pasaran. Jadi, untuk mencapai angka itu kembali, Ajax jelas harus melepas pemain lebih banyak. Namun Van der Sar percaya bahwa pemainnya masih bernilai di mata klub.

"Klub besar seperti Bayern Munchen berkata bahwa harga patokan akan menurun dalam beberapa bursa transfer. Tapi mudah bagi mereka untuk berbicara karena mereka adalah pembeli," tambah Van Der Sar.

"Tentu saja, transfer 150 juta-200 juta euro sudah hilang. Tapi saya pikir pemain dari Ajax masih bernilai besar. Teredukasi dengan baik, berpengalaman dalam soal menang, dan bermain di sepak bola Eropa," pungkasnya.

(Mirror)