Agen Buka Peluang Jorginho Gabung Juventus
Serafin Unus Pasi | 21 Mei 2020 11:00
Bola.net - Angin segar datang bagi rencana Juventus untuk merekrut Jorginho. Agen gelandang Chelsea itu membuka pintu bagi Si Nyonya Tua untuk memiliki Jorginho di musim panas nanti.
Juventus memang gencar diberitakan berburu gelandang baru. Maurizio Sarri, pelatih baru mereka, membutuhkan gelandang yang bisa menerapkan taktiknya dengan sempurna, setelah para gelandang Juventus dinilai tidak optimal.
Salah satu nama yang dirumorkan menjadi incaran Sarri adalah Jorginho. Sarri tahu betul kemampuan sang gelandang setelah kurang lebih empat tahun bekerja bersama, sehingga ia ingin memboyongnya ke Turin.
Menanggapi rumor tersebut, sang agen tidak menutup kemungkinan Jorginho pindah ke Turin musim depan. "Juventus adalah salah satu tim top di Eropa dan semua pemain pasti ingin bermain untuk mereka," ujar Joao Santos kepada Radio Kiss Kiss.
Baca penuturan sang agen selengkapnya di bawah ini.
Belum ada Kontak
Namun Santos menyebut bahwa rumor ketertarikan Juventus terhadap Jorginho masih sebatas spekulasi belaka.
Ia menyebut hingga saat ini belum ada tawaran yang masuk dari Si Nyonya Tua untuk Jorginho.
"Saya belum mendapatkan tawaran apapun dari Paratici [Direktur Olahraga Juventus]. Ia belim menghubungi saya."
Buka Peluang
Santos mengakui bahwa sejauh ini Jorginho merasa bahagia bermain untuk Chelsea.
Namun ia menyebut bahwa pihaknya masih membuka pintu bagi Juventus untuk memboyong Jorginho.
"Jorginho masih punya kontrak tiga tahun di Chelsea dan ia saat ini bermain dengan baik di London. Saya pribadi sudah membaca rumor ini dari berbagai media, dan saya ulangi, Juventus adalah salah satu klub top di dunia sepakbola." ujarnya.
Barter Pemain
Menurut laporan yang beredar, Chelsea tidak keberatan melepaskan Jorginho ke Juventus.
Namun sebagai gantinya, mereka menuntut Juventus menyerahkan Miralem Pjanic ke Stamford Bridge.
(Radio Kiss Kiss)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jorginho Isyaratkan tak Akan Tolak Peluang Pindah ke Juventus
Liga Italia 20 Mei 2020, 22:49 -
Kisah Roberto Carlos yang Nyaris Gabung Chelsea
Liga Inggris 20 Mei 2020, 18:00 -
Real Madrid Ramaikan Perburuan Gabriel Magalhaes
Liga Spanyol 20 Mei 2020, 17:05 -
Didier Drogba 2009/10: Striker Ganas Kunci Chelsea Meraih Dua Gelar
Liga Inggris 20 Mei 2020, 14:03 -
3 Alternatif Timo Werner untuk Chelsea
Editorial 20 Mei 2020, 13:03
LATEST UPDATE
-
Prediksi Uruguay vs Argentina 22 Maret 2025
Amerika Latin 20 Maret 2025, 09:11 -
Australia vs Timnas Indonesia: Jam Kick-off dan Siaran Langsung
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:10 -
Prediksi Ekuador vs Venezuela 22 Maret 2025
Amerika Latin 20 Maret 2025, 09:08 -
Testimoni Patrick Kluivert: Masa Depan Sepak Bola Indonesia Bakal Cerah!
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:05
LATEST EDITORIAL
-
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40 -
6 Calon Pengganti Thiago Motta di Juventus
Editorial 19 Maret 2025, 11:59 -
Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
Editorial 18 Maret 2025, 16:58 -
Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
Editorial 18 Maret 2025, 15:56